8 Cara Menampilkan Nama Kontak di WhatsApp Dengan Mudah

Cara Menampilkan Nama Kontak di WhatsApp yang Tidak Muncul

Kampung Gadget – Pernahkan kalian mengalami masalah nama kontak di WhatsApp tidak muncul meski nomor telepon sudah tersimpan pada perangkat HP? Jika iya, maka kalian dapat melihat solusinya di dalam artikel ini secara lengkap.

Dari kalian pasti sudah tahu, kalau menambahkan kontak baru di WhatsApp itu tidak sulit untuk di lakukan. Karena kita hanya perlu menyimpan nomor telepon yang ingin di tambahkan kedalam WhatsApp pada perangkat. Lalu tinggal memberikan nama untuk nomor telepon tersebut.

Nantinya secara otomatis, kontak yang sudah di tambahkan tersebut akan terdeteksi oleh aplikasi WhatsApp. Sehingga kalian bisa langsung mengirimkan pesan atau melakukan panggilan melalui WA.

Meski terdengar mudah untuk di lakukan, tapi terkadang prosesnya tidak semulus seperti yang sudah kita harapkan. Karena terkadang bisa saja terjadi sebuah masalah, seperti nama kontak di WhatsApp tidak muncul misalnya.

Bagi sebagian orang tentu kondisi ini akan sangat merepotkan. Sebab, kita akan menjadi kesulitan dalam menemukan kontak tersebut di dalam aplikasi WhatsApp. Apalagi di tambah dengan jumlah kontak di WhatsApp kita sudah lebih dari ratusan.

Pasti repot dan menyebalkan, bukan?

Tapi kalian tidak usah khawatir, karena saya sendiri pernah mengalaminya dan akan saya bagikan juga cara sederhana untuk mengatasinya. Berikut ulasan lengkapnya.

Kenapa Nama Kontak di WhatsApp Tidak Muncul?

Sebelum lanjut ke cara untuk mengatasi nama kontak di WhatsApp yang tidak muncul, ada bagusnya kita cari tahu dulu penyebabnya.

Nama kontak di WhatsApp tidak muncul dapat di sebabkan oleh izin aplikasi WhatsApp untuk mengakses kontak telepon belum di berikan. Sehingga sistem pada WhatsApp tidak bisa mengakses semua daftar kontak yang tersimpan pada perangkat. Hasilnya kontak tersebut tidak akan bisa kita temukan di dalam aplikasi WA.

Selain itu, faktor lain juga bisa menjadi penyebabnya. Antara lain seperti:

  1. Kontak yang ingin kalian hubungi belum tersimpan dengan benar pada telepon. Misalnya saja kalian sudah menyimpan nomor telepon tapi tidak di berikan nama yang sesuai.
  2. Sinkronisasi kontak di aplikasi WA mengalami masalah. Sehingga membuat fungsi pada aplikasi WA menjadi tidak berfungsi dengan baik.
  3. Kontak terblokir tanpa kita sadari.
  4. Aplikasi WhatsApp sudah kadaluarsa atau lama tidak di update.
  5. Bisa juga nomor kalian sudah diblokir oleh kontak yang hendak di hubungi.

Masalah nama kontak di WA yang tidak muncul bisa terjadi untuk satu kontak saja atau ke semua kontak sekaligus.

Jika hanya satu ada beberapa kontak yang tidak muncul di WhatsApp biasanya di sebabkan oleh proses menyimpan nomor ke perangkat yang belum benar. Sedangkan jika yang tidak muncul adalah semua kontak, maka ini menandakan ada masalah pada sinkronisasi WA ataupun izin yang belum di berikan.

Cara Menampilkan Nama Kontak di WhatsApp

Setelah kita sudah tahu beberapa faktor yang menjadi penyebab nama kontak di WhatsApp tiba-tiba tidak muncul. Maka selanjutnya saya akan menjelaskan mengenai cara untuk mengatasinya.

Cara yang akan saya bagikan di sini merupakan sebuah rangkuman dari pengalaman pribadi ketika mengalami masalah ini. Nah, agar tidak terlalu panjang, berikut beberapa cara mengatasi nama kontak di WhatsApp tidak muncul atau hilang tiba-tiba.

1. Pastikan Kontak Sudah Tersimpan Pada Telepon

Solusi sederhana yang pertama untuk mengembalikan nama kotak di WhatsApp yang tidak muncul adalah dengan memastikan kembali kalau nomor telepon tersebut sudah tersimpan dengan benar pada perangkat.

Karena agar sebuah kontak bisa terlihat di dalam aplikasi WA, tentu kita di haruskan menyimpan nomornya terlebih dahulu pada HP. Jadi, cobalah untuk memastikannya kebali terlebih dahulu.

Nah, jika ternyata belum, maka yang muncul biasanya bukan nama tapi nomor telepon-nya saja. Sehingga jika kita mencarinya dengan nama, tentu kontak tersebut tidak akan muncul.

Selain itu, bisa juga kontak yang sebelumnya sudah kalian simpan pada telepon terhapus tanpa di sadari. Sehingga membuat nama dari kontak WA tersebut menjadi tidak muncul saat kita cari.

Berikut cara menambahkan kontak nama yang tidak terlihat di WhatsApp:

  • Pertama buka aplikasi Telepon pada HP.
  • Kemudian pilih menu Kontak.
  • Cari kontak yang namanya tidak muncul di WA.
  • Jika ada, silakan tambahkan ulang lagi.
  • Terakhir klik Simpan.

Gimana jika setelah di cari, kontak tersebut ternyata masih ada. Tapi tetap tidak muncul saat kita cari lewat aplikasi WA.

Nah, jika masalahnya seperti ini, coba deh kalian salin nomornya dan namanya. Lalu hapus kontak tersebut pada perangkat telepon. Jika sudah, silakan kalian bisa membuat lagi yang baru dengan nomor telepon serta nama tadi yang sudah tersalin.

Atau jika riwayat chat di WA dengan kontak tadi masih tersimpan, maka kalian bisa menambahkannya ulang melalui aplikasi WhatsApp. Caranya begini:

  • Buka aplikasi WhatsApp.
  • Cari riwayat pesan dengan kontak tadi.
  • Di dalam pesan, tekan titik tiga yang ada di atas kanan.
  • Lalu pilih opsi Tambahkan ke Kontak.
  • Isikan nama sesuai keinginan kalian.
  • Terakhir tap Simpan.
  • Selesai.

Baca Juga: Cara Membersihkan Sampah WA Tanpa Menghapus Chat

2. Berikan Izin WhatsApp Mengakses Kontak HP

Ketika kontak sudah tersimpan dengan baik pada HP, tapi nama kontak tersebut ternyata masih belum muncul di WA saat di cari. Maka kemungkinan besar yang menjadi penyebabnya di sini ialah izin akses dari WhatsApp ke kontak HP belum di berikan.

Kondisi ini biasanya akan membuat semua kontak pada HP tidak akan muncul di dalam aplikasi WA. Oleh sebab itu, kalian bisa mengizinkan WhatsApp mengakses kontak terlebih dahulu. Untuk caranya juga tidak sulit, berikut langkah-langkahnya:

  • Pertama-tama buka Pengaturan di HP Android.
  • Lalu geser ke bawah dan temukan menu Aplikasi.
  • Lanjut pilih Daftar Aplikasi.
  • Cari dan pilih aplikasi WhatsApp.
  • Jika sudah, ketuk opsi Izin Aplikasi.
  • Pilih Kontak untuk memberikan izin akses.
  • Selesai.

Apabila semua langkah-langkah di atas sudah kalian lakukan, maka cobalah untuk membuka kembali aplikasi WhatsApp. Lalu periksa dan coba cari nama kontak yang sebelumnya tidak muncul.

Seharusnya dengan cara ini, semua kontak yang sudah tersimpan di HP dapat kita temukan di dalam aplikasi WA lagi.

3. Pastikan Anda Tidak Memblokir Kontak

Buat kalian yang mungkin masih belum tahu, kalau di dalam aplikasi WhatsApp itu terdapat sebuah fitur blokir kontak. Fitur ini gunanya untuk mencegah kita menerima panggilan maupun pesan dari orang-orang yang tidak di inginkan.

Fitur blokir kontak di WhatsApp bisa kita aktifkan dan gunakan sesuai kebutuhan. Dengan memblokir salah satu kontak, maka hal tersebut akan menimbulkan beberapa dampak. Diantaranya itu seperti:

  1. Kalian tidak akan bisa mengirim maupun menerima pesan di WhatsApp dari kontak yang sudah di blokir sebelumnya.
  2. Informasi terakhir online tidak akan terlihat lagi.
  3. Panggilan masuk juga tidak akan bisa terhubung lagi.
  4. Foto profil dari kontak yang di blokir tidak akan terlihat.
  5. Story WhatsApp dari kontak tersebut tidak akan muncul.

Intinya sih semua notifikasi WhatsApp yang berhubungan dengan kontak yang sudah di blokir tidak akan pernah bunyi lagi.

Sedangkan untuk mengatasi nama kontak WA yang tidak muncul karena masalah ini. Kalian bisa coba memeriksa kembali, apakah kontak tersebut telah terblokir atau tidak. Caranya begini:

  1. Buka dulu aplikasi WhatsApp.
  2. Lalu tekan ikon titik tiga di pojok kanan atas.
  3. Pilih opsi Setelan.
  4. Kemudian tekan Akun, lalu Privasi.
  5. Sekarang ketuk Kontak Diblokir.

Silakan periksa apakah nomor kontak yang tidak muncul tadi masuk kedalam daftar terblokir atau tidak. Jika ternyata iya, maka kalian bisa memilih menu Buka Blokir pada kontak tersebut.

Langkah terakhir, kalian bisa mengecek kembali ke dalam aplikasi WA. Biasanya sih kontak yang tadi hilang akan langsung muncul kembali seperti semula.

4. Bersihkan Data Cache WhatsApp

Aplikasi WA yang tidak bisa menampilkan kontak juga bisa di sebabkan oleh data cache yang tersimpan di dalam perangkat. Meski secara fungsi, data cache yang di simpan oleh aplikasi cukup membantu dalam mempercepat kinerja.

Tapi terkadang sebuah file cache tersebut menyimpan beberapa error yang membuat aplikasi mengalami masalah. Contohnya seperti daftar kontak di WhatsApp yang tiba-tiba hilang atau tidak muncul lagi.

Nah, untuk mengatasi masalah ini, kalian bisa coba menghapus file cache yang tersimpan di dalam aplikasi WhatsApp. Untuk caranya sebagai berikut:

  • Buka dulu menu Pengaturan di HP.
  • Lalu pilih Aplikasi dan lanjut tekan Daftar Aplikasi.
  • Cari dan pilih aplikasi WhatsApp.
  • Ketuk opsi Penyimpanan.
  • Kemudian tekan Bersihkan Cache.
  • Selesai.

Penting:

Pastikan di sini kalian memilih menu Bersihkan Cache dan bukan Hapus Data ya. Karena jika kalian memilih Hapus Data, maka seluruh riwayat chat dan penggilan di aplikasi WA akan terhapus. Akun WA kalian juga akan ikut logout.

5. Update Aplikasi WhatsApp

Cara Menampilkan Nama Kontak di WhatsApp yang Tidak Muncul Dengan Update Aplikasi WhatsApp

Sebenarnya tidak hanya pada WhatsApp saja, tapi semua aplikasi yang masih aktif itu wajib untuk mendapatkan pembaharuan (update). Karena dalam update, pihak Developer akan memperbaiki beberapa masalah yang pernah terjadi pada aplikasi mereka.

Oleh sebab itu, melakukan pembaharuan pada aplikasi WhatsApp adalah hal yang wajib. Sebab tidak menutup kemungkinan juga kalau daftar nama kontak di WA yang hilang tiba-tiba di sebabkan oleh aplikasi yang tidak pernah di update.

Bila benar karena tidak pernah di update, maka saat proses pembaharuan selesai, masalah nama kontak yang hilang tadi akan teratasi.

Melakukan pembaharuan di aplikasi WA cukup mudah, kalian tinggal:

  • Membuka aplikasi Google Playstore.
  • Pada kolom pencarian, ketikan WhatsApp.
  • Jika tersedia, tekan opsi Update.
  • Tunggu sampai proses pembaharuan selesai.
  • Kemudian buka dan coba cek kembali nama kontak yang hilang tadi.

6. Coba Sinkronisasi Kontak

Cara Menampilkan Nama Kontak di WhatsApp yang Tidak Muncul Dengan Sinkronisasi Kontak

Sekarang ini kita bisa mengatur tempat untuk menyimpan data kontak telepon yang ingin kita simpan pada ponsel. Mulai dari penyimpanan telepon, akun Google sampai menyimpan kontak pada kartu SIM.

Terkadang tanpa di sadari, beberapa orang sering lupa memilih tempat penyimpanan untuk menyimpan data kontak yang baru di tambahkan. Sehingga hal tersebut bisa menjadi penyebab kontak yang di simpan tidak muncul saat di cari melalui aplikasi WhatsApp.

Oleh karena itu, kalian bisa coba untuk melakukan sinkronisasi kontak terlebih dahulu. Caranya juga tidak sulit, kok. Begini langkah-langkagnya:

  • Silakan buka menu Pengaturan di HP.
  • Lalu kalian cari menu Akun.
  • Kemudian temukan menu Google.
  • Silakan lakukan sinkronisasi ulang kontak dengan akun Google yang di gunakan.
  • Tunggu sampai proses sinkronisasi selesai.

Baca Juga: Cara Menggunakan Sound of Text di WhatsApp

7. Login Ulang Akun WhatsApp

Masih belum bisa juga? Wah, kalau begitu, besar kemungkinan masalah nama kontak di WhatsApp yang tidak terlihat di sebabkan oleh aplikasi yang error. Bisa juga karena ada sebuah bug yang muncul ketika proses update yang berjalan tidak sesuai.

Solusinya, kalian bisa coba menghapus dan memasang kembali aplikasi WhatsApp pada HP. Tapi sebelum itu, silakan melakukan backup data chat maupun panggilan yang ada di dalam aplikasi WA. Untuk cara backup data penting di WhatsApp adalah seperti ini

  • Buka aplikasi WhatsApp.
  • Kemudian tekan titik tiga di pojok kanan atas.
  • Lalu tap opsi Pengaturan.
  • Geser kebawah, cari menu Chat.
  • Cari dan pilih opsi Cadangkan Chat.
  • Selesai.

Sekarang jika selesai melakukan backup, maka kalian sudah bisa langsung menghapus aplikasi WhatsApp dari HP. Langkah-langkahnya seperti ini:

  • Pertama Hapus aplikasi WhatsApp.
  • Kemudian restart HP seperti biasa.
  • Jika sudah, buka Google Playstore.
  • Ketikan WhatsApp pada kolom pencarian.
  • Klik menu Pasang.
  • Apabila sudah, silakan login dengan nomor telepon sebelumnya.

Oh ya, pastikan nomor telepon yang kalian kaitkan pada akun WA masih aktif dan bisa menerima SMS masuk ya.

8. Reset HP ke Pengaturan Pabrik

Sebenarnya solusi yang terakhir ini merupakan sebuah tambahan saja. Kalian bisa memakai cara ini apabila semua solusi di atas belum bisa mengatasi masalah nama kontak tiba-tiba hilang di aplikasi WhatsApp. Karena ada kemungkinan kalau sistem pada HP mengalami masalah error atau ada bug.

Erorr ataupun bug yang terjadi di dalam aplikasi WA bisa memicu banyak masalah, salah satunya bisa membuat WhatsApp tidak bisa membaca nama kontak dari HP.

Untuk caranya juga tidak sulit kok. Kalian bisa melakukan reset HP Android dengan cara berikut:

  1. Buka Pengaturan pada HP.
  2. Lalu cari menu Pengaturan Tambahan.
  3. Geser kebawah, pilih menu Cadangkan dan Reset.
  4. Kemudian pilih menu Reset ke Setelan Pabrik.
  5. Terakhir ikuti panduan yang muncul pada layar.
  6. Selesai.

Penting:

Sebelum kalian melakukan reset, sebaiknya backup dulu seluruh data penting yang tersimpan di dalam ponsel. Karena jika tidak, semua data tersebut akan hilang ketika proses reset berlangsung. Untuk cara backup data penting di Android bisa kalian simak di artikel saya sebelumnya.

Penutup

Jadi itulah beberapa cara mengatasi nama kontak di WhatsApp yang tidak muncul ataupun yang tiba-tiba hilang. Seharusnya dengan semua langkah-langkah di atas itu sudah bisa membuat nama kontak yang tadinya hilang bisa muncul kembali.

Apabila masih bingung atau ada hal lain yang ingin kalian tanyakan, silakan tuliskan saja pada kolom komentar di bawah.

Semoga bermanfaat.

Gambar Gravatar
Hanya orang biasa yang senang menulis, membaca dan juga berbagai semua hal tentang dunia teknologi saat ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *