Aplikasi TikTok Tidak Bisa Dibuka

Aplikasi TikTok Tidak Bisa Dibuka

Aplikasi TikTok Tidak Bisa Dibuka – Tiktok merupakan salah satu aplikasi hiburan yang paling banyak di gunakan oleh berbagai kalangan. Namun tidak sedikit orang yang mengalami masalah saat menggunakan aplikasi Tiktok.

Salah satu masalah yang cukup sering terjadi, ialah masalah aplikasi TikTok yang tidak bisa dibuka.

Untuk masalah seperti ini, biasanya sering muncul beberapa hal. Seperti munculnya pesan error saat pertama kali membuka aplikasi TikToknya dan ada juga yang hanya memunculkan logo TikTok saja.

Nah, bagi kalian yang mungkin pernah atau sedang mengalami masalah seperti ini, maka tidak perlu khawatir. Karena dalam pembahasan kali ini, saya akan menjelaskan beberapa cara untuk mengatasinya.

Selengkapnya bisa kalian simak di bawah ini, ya.

Apa Penyebab Aplikasi TikTok Tidak Bisa Dibuka?

Secara umum, ketika aplikasi TikTok tidak bisa dibuka, biasanya ada beberapa faktor yang menjadi penyebabnya. Mulai dari:

  1. Koneksi internet yang tidak stabil atau mengalami gangguan.
  2. Adanya bug atau error pada sistem di dalam HP.
  3. Versi aplikasi TikTok yang digunakan sudah tidak kompatibel lagi.
  4. Data cache aplikasi TikTok sudah menumpuk terlalu banyak.
  5. Terdapat sebuah bug didalam aplikasi TikTok.
  6. Sedang ada masalah pada server TikTok itu sendiri.

Namun penyebab yang paling sering terjadi, biasanya di sebabkan oleh gangguan pada jaringan internet yang kita gunakan. Karena seperti aplikasi sosial media lainnya, agar bisa berfungsi dengan baik, aplikasi TikTok membutuhkan jaringan internet yang stabil.

Cara Mengatasi Aplikasi TikTok Tidak Bisa Dibuka

Didalam mengatasi sebuah masalah, tentu yang paling terpenting adalah mengetahui penyebabnya terlebih dahulu. Kenapa begitu? Karena dengan mengetahui penyebabnya, nanti kita akan jauh lebih mudah saat ingin mengatasinya.

Jika sudah, kalian bisa mencoba beberapa solusi berikut ini.

1. Periksa Koneksi Internet

Ketika pertama kali dibuka, aplikasi TikTok akan secara otomatis memerlukan jaringan internet untuk mendownload data yang di perlukan agar bisa menampilkan konten.

Oleh sebab itu, di sini kalian harus memastikan terlebih dahulu kualitas jaringan internet yang di gunakan. Apakah memang sedang ada gangguan internet atau tidak.

Cara mengecek kondisi internet yang digunakan tidaklah sulit. Di sini kalian bisa melakukannya dengan hanya membuka aplikasi lainnya, misalnya seperti Youtube.

Ketika membuka aplikasi Youtube dan memutar video yang ada di dalamnya, ternyata terjadi buffering, maka itu tandanya koneksi internet yang kalian gunakan memang sedang bermasalah.

Solusinya, kalian bisa menggantinya dengan jaringan internet lain, misalnya menggunakan WiFi atau mengganti provider yang digunakan.


Baca Juga : Rekomendasi Filter TikTok yang Bagus


2. Nyalakan Ulang HP

Apabila koneksi internet tidak mengalami masalah, maka bisa jadi penyebabnya ada pada perangkat yang kalian gunakan. Seperti masalah-masalah lain, faktor sistem HP yang error juga bisa mengakibatkan beberapa aplikasi tidak dapat berjalan dengan baik.

Hal seperti ini juga sering kali membuat aplikasi TikTok tidak bisa di buka. Solusinya, di sini kalian bisa coba melakukan restart atau memulai ulang ponsel seperti biasa.

Caranya seperti ini:

  • Pertama kalian tekan dan tahan tombol Power.
  • Lalu pilih opsi Mulai Ulang.
  • Kemudian tunggu sampai HP menyala kembali.
  • Setelah itu, coba buka kembali aplikasi TikTok.
  • Selesai, deh.

3. Perbarui Aplikasi TikTok

Penggunaan aplikasi yang dalam jangka waktu lama dan tidak pernah di update, biasanya kestabilitasannya akan mulai terganggu. Ini juga berlaku untuk aplikasi TikTok yang sering kalian gunakan.

Dalam jangka waktu tertentu, nantinya TikTok akan menjadi tidak dapat dibuka sama sekali. Oleh sebab itu, coba deh kalian update terlebih dahulu aplikasi TikTok jika belum.

Cara update aplikasi TikTok:

  • Silakan buka Google Playstore pada HP kalian.
  • Kemudian ketikan TikTok pada kolom pencarian.
  • Tekan Enter untuk melakukan pencarian.
  • Jika sudah muncul, silakan pilih aplikasi TikTok.
  • Apabila tersedia, tekan menu Update.
  • Terakhir tinggal menunggu sampai proses update selesai.

4. Hapus Data Cache Aplikasi TikTok

Seperti aplikasi lain pada umumnya, data cache yang dimiliki oleh TikTok juga akan tersimpan otomatis seiring pemakaian. Jika masih dalam batas sedikit, maka tidak akan menimbulkan masalah.

Namun jika sudah terlalu banyak, jelas itu bisa menimbulkan beberapa masalah. Mulai dari memori internal penuh, HP sering lag atau lemot dan sampai aplikasi TikTok yang tidak dapat dibuka.

Maka dari itulah, di sini kalian wajib untuk menghapus data cache tersebut secara rutin.

Cara menghapus cache TikTok:

  1. Buka Pengaturan pada HP.
  2. Kemudian pilih menu Aplikasi.
  3. Lalu cari dan pilih aplikasi TikTok.
  4. Selanjutnya tekan menu Penyimpanan.
  5. Di sini akan muncul beberapa opsi yang bisa kita pilih.
  6. Silakan pilih opsi Hapus Data Cache.
  7. Maka akan muncul notifikasi, pilih saja OK.
  8. Selesai.

Biasanya jika hanya menghapus data cache saja, aplikasi TikTok masih dapat dibuka seperti biasa tanpa harus login kembali. Namun jika yang kalian pilih adalah hapus data aplikasi, maka nanti kalian harus login kembali saat membuka TikTok.


Baca Juga : Cara Mencari Efek di TikTok


5. Instal Ulang TikTok

Solusi terakhir yang bisa kalian coba untuk mengatasi masalah aplikasi TikTok yang tidak bisa dibuka adalah dengan memasang ulang aplikasinya. Cara ini dapat kalian gunakan apabila masalahnya itu memang ada di aplikasinya langsung.

Silakan kalian bisa langsung menghapus aplikasi TikTok yang ada pada HP seperti biasa. Untuk caranya, bisa melalui Google Playstore atau bisa juga melalui pengaturan pada HP.

Jika melalui Google Playstore, maka cara hapusnya seperti ini:

  • Buka aplikasi Google Playstore pada HP.
  • Lalu ketikan TikTok pada kolom pencarian.
  • Kemudian pilih aplikasi TikTok.
  • Selanjutnya tekan opsi Uninstal.
  • Jika sudah selesai, silakan restart HP terlebih dahulu.
  • Apabila sudah menyala, kalian bisa memasang kembali aplikasi TikToknya.

Sedangkan jika menghapusnya melalui pengaturan akan seperti ini:

  • Buka dulu Pengaturan pada HP.
  • Kemudian pilih menu Manajemen Aplikasi.
  • Lalu pilih lagi opsi Daftar Aplikasi.
  • Sekarang cari dan pilih aplikasi TikTok.
  • Terakhir pilih menu Bongkar atau Hapus Aplikasi.

Nanti prosesnya masih sama seperti sebelumnya, setelah selesai menghapus aplikasinya, kalian bisa restart terlebih dahulu ponsel yang di gunakan. Setelah itu, baru deh pasang kembali aplikasi TikTok seperti biasa.

Penutup

Mungkin sampai di sini dulu penjelasan yang bisa saya berikan tentang cara mengatasi aplikasi TikTok yang tidak bisa dibuka. Jika boleh saya sarankan, hal yang paling pertama untuk mengatasi masalah ini adalah memastikan koneksi internet terlebih dahulu.

Jika tidak ada masalah dengan koneksi internet, namun masalahnya masih terjadi, barulah pilih cara lainnya ya.

Apabila ada yang masih kurang jelas atau ada pertanyaan, silakan tuliskan saja pada kolom komentar.

Semoga bermanfaat.

Gambar Gravatar
Seorang teknisi telepon seluler dan perangkat lunak yang senang berbagi pengalaman melalui tulisan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *