HP Tidak Bisa di Cas

Cara Mengatasi HP Tidak Bisa Di Cas

HP Tidak Bisa di Cas – Seperti yang kita tahu kalau baterai merupakan salah satu komponen penting di dalam ponsel. Dalam pemakaiannya, masalah pada baterai sering kali muncul, salah satunya seperti baterai cepat habis atau tidak bisa di cas.

Jika sudah seperti itu, tentu tanpa adanya daya pada baterai, HP tidak akan bisa berfungsi bahkan sampai tidak bisa menyala. Oleh karena itu, menjaga kesehatan baterai pada HP sangatlah penting untuk di lakukan.

Namun terlepas dari itu, Apa sih yang menjadi penyebab baterai HP tidak bisa di Charger? Tentu penyebabnya ada banyak, namun yang pasti masalah ini kemungkinan terjadi karena ada kerusakan pada hardware maupun software.

Walaupun seperti itu, kita juga wajib mengetahui terlebih dahulu masalahnya, apakah baterai benar-benar tidak bisa mengisi daya sama sekali atau masih bisa mengisi daya namun sangat lambat. Jadi, jangan terlalu cepat menyimpulkan kalau baterai di dalam HP sudah rusak.

Oleh karena itu, dalam pembahasan ini Kampung Gadget akan mencoba jelaskan ke kalian beberapa faktor yang menjadi penyebabnya. Selain itu, di sini saya juga akan membagikan tips untuk mengatasi baterai HP yang tidak bisa di Charger.

Penasaran? Yuk, simak pembahasan ini sampai akhir.

Penyebab HP Tidak Bisa di Cas (Charger)

Penyebab HP Tidak Bisa di Cas

Secara mendasar, seperti yang saya katakan tadi kalau ada dua hal yang kemungkinan besar membuat timbulnya masalah ini. Dual hal ini antara lain adalah sebagai berikut:

1. Masalah Pada Hardware

Untuk masalah pada hardware sendiri, komponen yang kemungkinan mengalami kerusakan ada pada kabel charger, sockets atau mungkin adaptornya. Mengalami masalah saat mengisi daya baterai juga bisa terjadi karena adanya kerusakan pada port charger yang ada di HP.

2. Masalah Pada Software

Pada dasarnya, software ini di butuhkan oleh HP kita untuk mendeteksi saat ada charger yang terpasang. Nah, ketika terjadi error pada software, maka HP akan mengalami kegagalan saat mendeteksi dan membuat proses pengisian daya baterai bermasalah.

Tidak hanya itu saja, aplikasi pihak ketiga yang ter-install pada HP juga bisa menjadi penyebabnya. Karena bisa saja aplikasi boros baterai yang sudah terpasang itu telah menguras daya bahkan mengganggu proses mengisi ulang daya.

Masalah terakhir pada software, bisa saja proses update OS yang tidak berjalan dengan baik atau ada bug di dalamnya.

Tips Mengatasi HP Tidak Bisa Di Cas

Setelah mengetahui penyebab dari masalah ini, maka selanjutnya saya akan menjelaskan beberapa tips mengatasi HP yang tidak bisa di cas dengan baik.

Beberapa tips ini merupakan rangkuman dari pengalaman pribadi saya dan sebagian lagi saya ambil dari beberapa sumber di internet. Silakan kalian sesuaikan dengan kondisi yang sedang di hadapi saat ini.

1. Nyalakan Ulang Ponsel

Cara yang paling mudah dan sederhana pertama dalam mengatasi HP yang tidak dapat di cas adalah dengan menyalakan ulang atau restart. Karena bisa saja masalah ponsel yang tidak mau di charger terjadi karena adanya error pada sistem. Sehingga sistem yang mendeteksi saat proses charger berlangsung tidak bisa bekerja dengan baik.

Meski terdengar sangat sederhana, namun dengan menyalakan ulang HP bisa membantu mengatasi masalah error tersebut. Jadi, cobalah mulai matikan dan nyalakan kembali ponsel kalian seperti biasanya.

  • Buka kunci HP.
  • Tekan dan tahan volume power beberapa detik.
  • Setelah itu pilih Matikan Daya atau Power Off.
  • Tunggu beberapa saat.
  • Jika memungkinkan, copot juga baterai HP.
  • Terakhir nyalakan HP seperti biasa.
  • Selesai.

2. Periksa Kabel USB dan Power Adaptor

Jika dengan  menyalakan ulang ponsel belum bisa mengatasi masalah saat isi ulang daya baterai, maka cobalah untuk memeriksa kabel USB dan power adaptor. Karena bisa saja masalah HP tidak bisa di cas itu muncul karena adanya kerusakan pada charger. Atau bisa juga karena kabel USB yang mengalami kerusakan karena sering di lipat.

Untuk memastikannya, kalian bisa mencoba menggunakan kabel USB atau adaptor lain untuk mengisi ulang daya. Coba saja satu-satu sampai menemukan sumber kerusakan yang menjadi penyebabnya.

3. Cek Port USB

Beberapa orang terkadang mempunyai mobilitas yang sangat padat pada HP sehingga membuatnya sering mencabut dan memasang kabel charger. Tanpa banyak yang menyadari kalau hal ini juga bisa menjadi pemicu masalah HP yang tidak bisa di cas.

Untuk mengatasi masalah ini, kalian bisa mencoba membersihkan bagian port USB yang ada pada ponsel. Jika masih belum bisa, maka ini artinya port charger pada HP harus di ganti dengan yang baru.

Silakan kalian bisa mengunjungi tempat service resmi untuk mengganti port USB yang ada pada ponsel. Biasanya harganya cukup beragam dan tergantung dari jenis HP yang kalian gunakan.

4. Bersihkan Secara Rutin Port Charging

Masalah HP yang tidak bisa di charger juga bisa di sebabkan oleh port USB yang kotor atau banyak debu yang menempel di dalamnya. Sehingga membuat arus listrik tidak bisa masuk ke dalam baterai.

Hal ini biasanya terjadi jika kalian sering menaruh HP di dalam saku celana dan memasukan ke tas yang kotor. Untuk itu, coba bersihkan terlebih dahulu bagian port USB yang ada pada HP dan usahakan jangan meniupnya.

5. Selalu Perbaharui OS

Memperbaharui OS pada ponsel itu sangatlah penting, karena biasanya pembaharuan yang tersedia sering membawa manfaat. Manfaat ini biasanya berhubungan dengan perbaikan masalah-masalah yang sebelumnya terjadi pada ponsel.

Meski tidak terlalu sering terjadi, namun bukan berarti masalah HP tidak bisa di cas di sebabkan oleh OS yang belum di perbaharui, Maka dari itu, cobalah terlebih dahulu untuk memperbaharui OS yang ada pada HP kalian yang mengalami masalah tersebut.

6. Cek Kondisi Baterai HP

Jika semua cara di atas belum juga bisa mengatasi masalah HP yang tidak bisa di cas, maka kemungkinan besar ini di sebabkan oleh kerusakan pada komponen baterai. Umumnya jika ada kerusakan pada komponen baterai, maka akan di tandai dengan keadaan baterai HP kembung.

Namun untuk beberapa HP, kondisi seperti ini juga bisa di tandai dengan daya tahan baterai yang tidak lama. Misalnya saat baterai HP sudah terisi penuh, kemudian langsung habis seketika saat charger di cabut.

Jika sudah seperti itu, tentu solusinya yang paling ampuh adalah dengan mengganti komponen baterai pada HP.

7. Adanya Bug Pada Sistem HP

Kondisi seperti ini biasanya terjadi saat pengguna sering menginstall software atau aplikasi tertentu yang bisa memicu terjadinya error dan bug pada sistem. Sehingga membuat kinerja di dalam sistem HP mengalami masalah, salah satunya adalah masalah tidak bisa di cas.

Untuk memastikan hal tersebut, kalian dapat menggunakan bantuan aplikasi tambahan yang dapat di install melalui Google Play Store. Saat ini sudah ada banyak pilihan aplikasi yang bisa kalian gunakan, seperti Ampere, Battery Life dan lainnya.

8. Flashing

Cara terakhir yang bisa kalian gunakan untuk mengatasi masalah HP yang tidak bisa di cas adalah dengan Flashing. Namun cara ini hanya bisa kalian gunakan apabila penyebab masalah adalah error atau bug pada sistem dan bukan kerusakan pada komponen baterai atau port USB.

Untuk melakukan flashing, kalian bisa pergi ke tempat service atau bisa juga melakukannya sendiri di rumah. Tapi dengan catatan, kalian sudah mengerti tentang proses flashing pada HP.

Karena di masing-masing HP caranya berbeda-beda, maka di sini saya tidak akan menjelaskan caranya. Namun kalian bisa mencarinya di Google dengan mengetikkan kata kunci tipe HP yang di gunakan, misalnya “cara flashing HP Oppo R831K“.

Cara Mengatasi HP yang Tidak Bisa di Cas Karena Terkena Air

Sebelum lanjut ke pembahasan, mungkin kalian bisa baca terlebih dahulu cara mengatasi HP terkena air di pembahasan sebelumnya. Karena di sana saya sudah menjelaskan beberapa langkah mengeluarkan air dari dalam komponen HP.

Jika sudah, berikut beberapa langkah-langkah yang bisa kalian coba saat HP tidak bisa di cas karena terkena air sebelum membawanya ke tempat service.

  1. Gunakan Charger Lain
    Kalian bisa mencoba memakai charger lain untuk mengisi ulang daya baterai pada HP. Namun pastikan charger tersebut memiliki ukuran ampere yang lebih besar dari aslinya.
  2. Copot Baterai
    Jika memungkinkan, kalian bisa mencoba melepaskan baterai yang ada pada HP dan mengeringkannya beberapa saat. Setelah itu, pasangkan kembali baterai pada HP dan coba colokan alat charger tanpa menghidupkan ponsel.
  3. Gunakan Pengering
    Coba gunakan pengering untuk mengeringkan bagian port charger yang ada pada HP. Usahakan untuk tidak meniupnya, karena akan membuat air masuk lebih dalam.
  4. Pakai Baterai Lain
    Apabila memungkinkan, kalian bisa juga menggunakan baterai cadangan atau meminjam baterai dari HP lain yang jenisnya sama. Hal ini hanya untuk memastikan komponen baterai yang terkena air mengalami kerusakan atau tidak.

Jika semua tips di atas sudah kalian lakukan, namun masalah HP yang tidak bisa di cas masih di alami, maka itu tandanya komponen pada HP sudah mengalami kerusakan. Sehingga kalian harus membawanya ke tempat service HP yang sudah terpercaya dan aman.

Penutup

Baiklah, mungkin sampai di sini dulu pembahasan yang bisa saya sampaikan seputar cara mengatasi HP yang tidak bisa di cas. Silakan kalian bisa mencoba salah satu tips di atas atau bisa juga mencoba semuanya agar hasilnya bisa lebih maksimal.

Jika ada masalah atau pembahasan yang kurang jelas, kalian dapat menuliskannya di kolom komentar yang ada di bawah.

Semoga bermanfaat.

Gambar Gravatar
Seorang teknisi telepon seluler dan perangkat lunak yang senang berbagi pengalaman melalui tulisan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *