Realme C35 Harga dan Spesifikasi Terbaru Rasa Flagship

Realme C35 Harga dan Spesifikasi Terbaru Rasa Flagship

Setelah menunggu sekian lama, produsen ponsel dengan brand Realme ini kembali merilis sebuah Smartphone terbaik. Yup, Realme C35 menjadi salah satu HP kelas entry level terbaru yang ada di pasar gadget Indonesia. Mengusung desain stylish dengan kamera bagus tentunya akan menggoda para pemburu HP murah dengan spesifikasi terbaik.

Ponsel terbaru dari Realme ini di rilis pada bulan Februari lalu bersamaan dengan tipe yang lainnya. Hadirnya Realme C35 ini kemungkinan menjadi pengganti dari Realme C31 yang di rilis belum lama ini. Ketika peluncurannya, Realme C35 di klaim sebagai sebuah HP kelas entry level yang mengusung desain stylish.

C35 ini juga di hadirkan untuk menjadi penerus dari pendahulunya pada HP seri Realme C dalam memenuhi beberapa kebutuhan dari penggunanya. Merupakan ponsel kelas entry level, Smartphone ini tetap menawarkan berbagai fitur terbaik dan terbaru dari generasi sebelumnya.

Nah, apabila kalian memiliki rencana atau sedang mencari HP Android terbaru dengan harga Rp2 jutaan, maka saya rasa Realme C35 bisa menjadi pilihan. Apalagi ponsel terbaru dari Realme ini sudah mengusung desain yang kekinian serta spesifikasi terbaik di kelasnya.

Spesifikasi Realme C35 Terbaru

Smartphone terbaru dari Realme ini mempunyai tampilan premium dengan berbekal desain HP flagship kelas atas ke dalam HP kelas entry level. Hal yang paling menarik lainnya, yaitu model terbaru ini juga menjadikan C35 ini menjadi salah satu seri C dari Realme yang paling ringan dan tipis.

Dengan mengusung sebutan “Kamera Cakep” dan “Desain Stylish” tentu ponsel yang satu ini sangat menonjolkan desain mewah. Desain yang seperti pada HP-HP di kelas highand dengan tidak melupakan performanya.

Bagi kalian yang mungkin lebih banyak menghabiskan waktu di depan layar ponsel, maka C35 akan memanjakan semua aktivitas tersebut. Ini dikarenakan Smartphone ini sudah dibekali dengan rasio 90,7% yang pasti akan memuaskan mata kita.

Untuk saat ini, di pasar gadget Indonesia sendiri Realme C35 hadir dengan dua varian warna. Mulai dari Glowing Green dan Glowing Black. Sedangkan untuk kalian yang penasaran dengan spesifikasinya, bisa intip pada tabel di bawah ini.

Koneksi Jaringan GSM/HSPA/LTE
Bodi Dimensi: 164.4 x 75.6 x 8.1 mm

Bobot: 189 gram

Teknologi Layar IPS LCD

Ukuran: 6.6 inci

Resolusi: 1080 x 2408 pixels, 20:9 ratio

OS Android 11, realme UI 2.0
Chipset Unisoc Tiger T616 (12 nm)

Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A75 & 6×1.8 GHz Cortex-A55)

GPU: Mali-G57 MP1

Kapasitas Memori Internal: 64GB/128GB

RAM: 4GB/6GB

Kamera Belakang 50 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF

2 MP, f/2.4, (macro)

0.3 MP, f/2.8, (depth)

Kamera Depan 8 MP, f/2.0
Baterai Li-Po 5.000 mAh, non-removable

Nah, apabila dari kalian ingin tahu spesifikasi Realme C35 yang lebih lengkap lagi, bisa langsung menyimak pada di artikel sebelumnya.

Fitur Terbaik Pada Realme C35

Walaupun bukan salah satu HP kelas flagship kelas atas, namun ponsel terbaru dari Realme ini tetap mempunyai beberapa fitur terbaik di dalamnya. Fitur-fitur yang ada di dalamnya juga bisa menjadi potensi pesaing HP kelas entry level lainnya. Apalagi performa dari dapur pacunya juga tidak bisa di pandang sebelah mata.

Berikut ini, ada beberapa fitur terbaik pada HP Realme C35 terbaru yang wajib untuk kalian ketahui sebelum membelinya.

1. Memiliki Desain yang Mewah

Fitur terbaik yang ada pada ponsel Realme C35 pertama ialah desain bodinya yang terlihat mewah. Ini karena ponsel ini mengusung konsep desain Dynamic Glowing Desain dengan bezel right angle. Untuk bahannya sendiri terbuat dari 2D dan di klaim masih jarang di gunakan oleh pesaing lainnya di pasaran.

Tampilan C35 juga sangat futuristik serta stylish. Selain itu, disain flat frame serta bezel yang tipis pada bagian sisi kiri dan kanan layarnya juga membuat tampilan Realme C35 menjadi lebih elegan.

Dengan hanya mempunyai ketebalan bodi sebesar 8,1 mm, tentu menjadikan bodi ponsel terbaru dari Realme ini tampak lebih tipis.

2. Resolusi Kamera yang Besar

C35 hadir dengan mengusung konfigurasi triple kamera dengan kamera utamanya mempunyai resolusi 50MP. Jelas dengan resolusi kamera yang besar membuat ponsel ini bisa kita andalkan untuk urusan fotografi.

Sedangkan untuk sisanya, kamera makro mempunyai resolusi 2 MP (f/2.4) dan kamera B&W 2 MP (f/2.0). Tidak hanya itu saja, untuk hasil foto saat malam hari dengan menggunakan kamera utamanya juga tidak perlu di ragukan.

Untuk kamera depan (selfie), Realme membekalinya dengan resolusi kamera sebesar 8 MP sensor Sony IMX355. Serta tidak ketinggalan juga dengan dukungan AI Beauty yang akan membuat hasil fotonya semakin keren lagi.

3. Kapasitas Baterai yang Besar

Fitur terbaik pada HP Realme C35 selanjutnya ada pada kapasitas baterainya yang cukup besar, yaitu 5000 mAh. Dengan kapasitas baterai yang cukup besar, tentu ponsel ini bisa kita andalkan untuk melakukan beberapa aktivitas seharian.

Kalau melihat kedalam kelas ponsel enrty level, tentu ukuran kapasitas baterai sebesar itu sudah sangat lebih dari cukup.

Selain kapasitas baterai yang cukup besar, Realme juga membekalinya sebuah teknologi pengisian cepat (fast charging). Dengan adanya teknologi fast charging 18W, tentu ini akan membuat penggunanya tenang seharian.

Kelebihan dan Kekurangan Realme C35 yang Perlu di Ketahui

Deretan ponsel kelas menengah (entry level) memang selalu mampu membuat banyak orang tertarik untuk memilikinya. Dengan harga yang ramah di kantong, kita sudah bisa memiliki sebuah ponsel keren yang kekinian serta fitur terbaik di kelasnya.

Pihak Realme sendiri memang sengaja menghadirkan C35 ini untuk mengisi segmen kelas menengah dengan fitur kelas atas. Baik dari segi desain dan performa, ponsel ini pasti bisa memenuhi semua ekspektasi banyak orang.

Sama seperti generasi sebelumnya, Realme C35 juga memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan di dalamnya. Nah, apa saja itu? Berikut ini penjelasannya.

1. Kelebihan Realme C35

  • Mempunyai desain yang premium
  • Hasil foto malam hari yang sangat bagus
  • Daya tahan baterai yang kuat
  • Layar Full HD
  • Dimensi layar cukup lebar

2. Kekurangan Realme C35

  • Masih menggunakan Android 11
  • Performa multitasking masih minim
  • Chipset yang bertenaga

Jika di lihat-lihat kembali, tentu sudah tidak perlu di pertanyakan lagi karena setiap ponsel pasti memiliki keunggulan dan kekurangannya tersendiri. Melihat dari harganya yang ada di kisaran Rp2 jutaan, saya rasa Realme C35 sudah jauh lebih baik dari pesaing lainnya di kelas harga yang sama.

Apabila kalian ingin mengetahui lebih jauh tentang apa saja keunggulan dan kelemahan yang ada pada HP Realme C35. Maka bisa menyimak pembahasan saya sebelumnya tentang kelebihan dan kekurangan Realme C35 yang wajib di ketahui.

Harga Realme C35 Tahun Ini

Harga Realme C35 Tahun Ini

Setelah kalian sudah tahu spesifikasi dan beberapa fitur unggulan yang ada pada ponsel Realme C35, maka sekarang waktunya kita untuk melihat harga terbarunya. Sebelum itu, bagi kalian yang tertarik untuk membeli ponsel terbaru dari Realme ini, maka bisa mendapatkannya melalui toko offline atau pun online.

Untuk harga terbaru dari Realme C35 di Indonesia, kalian bisa cek tabel di bawah ini.

Tipe Harga Terbaru
realme C35 4GB/64GB Rp2.149.000,-
realme C35 4GB/128GB Rp2.349.000,-

Catatan:

Untuk harga yang ada pada tabel tersebut bisa saja berbeda di toko HP offline pada setiap kota di Indonesia. Tapi perbedaan harganya tidak terlalu jauh, sekitar 100 sampai 200 ribuan saja.

Penutup

Mungkin itu saja sedikit ulasan tentang harga Realme C35 dan sepsifikasi lengkapnya yang bisa saya rangkumkan hari ini. Semoga dengan informasi di atas bisa menjadi bahan petimbangan sebelum kalian memutuskan untuk membelinya.

Seperti biasa, jika ada penjelasan yang masih kurang di mengerti atau ada pertanyaan yang mau di sampaikan. Jangan ragu-ragu untuk menuliskannya pada kolom komentar di bawah ini, ya.

Semoga bermanfaat.

Gambar Gravatar
Hanya orang biasa yang senang menulis, membaca dan juga berbagai semua hal tentang dunia teknologi saat ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *