Cara Mengubah Nama di Super Sus – Terkadang ketika kita baru pertama kali membuat sebuah akun di dalam aplikasi game Mobile. Biasanya nama karakter dari akun akan di atur secara random oleh sistem aplikasi game itu sendiri.
Walaupun di atur secara random, aplikasi game di Android biasanya akan menyediakan sebuah fitur untuk mengganti nama. Sehingga kita sebagai pengguna aplikasi game tersebut bisa mengganti nama akun sesuai dengan keinginan.
Membahas mengenai fitur untuk mengganti nama, sebenarnya di game Super Sus juga memiliki fitur ini lho. Lebih menariknya lagi, pada game Super Sus, kita bisa mengganti nama sesuai keinginan dan pastinya gratis juga.
Untuk mengubah nama di game Super Sus sebenarnya tidak sulit, karena fitur ini bisa kita buka melalui pengaturan di dalam gamenya. Tapi, bagi kalian yang mungkin masih kesulitan, bisa coba simak tutorial lengkapnya di artikel ini.
Cara Mengubah Nama Utama di Super Sus Agar Sesuai Keinginan
Sekarang ini mungkin hanya sedikit ada aplikasi game mobile online yang menyediakan fitur ganti nama secara gratis bagi penggunanya. Namun berbeda untuk aplikasi game Super Sus ini, ya. Karena di Super Sus, kita bisa mengganti nama sesuai keinginan secara gratis.
Tapi, ada sebuah syarat yang harus kalian ikuti saat mengubah nama di Super Sus. Syaratnya itu, setiap pengguna hanya bisa mengubah nama akun setiap 30 hari sekali.
Jadi, jika sebelumnya kalian sudah pernah mengubah nama dan waktunya belum ada 30 hari. Maka sekarang kalian tidak akan bisa mengubah nama akun tersebut lagi sampai 30 hari kedepan.
Maka dari itulah, sebaiknya tentukan sebuah nama yang pasti terlebih dahulu sebelum mulai menggantinya. Karena akan perlu waktu yang cukup lama lagi agar bisa merubahnya kembali.
Bagi yang belum pernah merubah nama akun di Super Sus, silakan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.
1. Tekan Menu Pengaturan
Tahap yang pertama, silakan kalian buka dulu aplikasi game Super Sus yang di gunakan. Jika sudah terbuka, maka pada halaman utama aplikasi, silakan kalian tekan ikon Gerigi (Settings) yang ada di pojok kanan atas layar.
2. Pilih Ikon Edit Nama
Sekarang halaman pengaturan game akan terbuka. Di halaman ini, kalian dapat menekan menu Akun yang ada di sebelah kiri.
Kemudian tekan lagi ikon Pensil yang ada di sebelah kolom nama akun Super Sus kalian. Lengkapnya bisa kalian cek di gambar atas ya.
3. Rubah Nama Akun Super Sus
Jika ikon pensil sudah kalian tekan, maka sebuah kotak dialog Ubah Nama Pengguna akan muncul pada layar. Silakan kalian bisa mengetikkan nama pada kolom kotak dialog tersebut sesuai keinginan.
Pastikan nama yang di masukkan sudah sesuai dan tidak ada kata, huruf maupun simbol yang salah. Jika sudah, tekan menu OKE untuk melanjutkan.
4. Mengubah Nama di Super Sus Berhasil
Setelah menekan Oke, maka secara otomatis Nama Pengguna kalian di Super Sus akan terganti. Untuk contohnya bisa kalian simak pada gambar yang di atas.
Yang mana nama pengguna sebelumnya SUS#59489460 dan berubah menjadi Kampung Gadget. Tapi jika ternyata nama pengguna tidak berubah, maka coba periksa koneksi internet kalian atau restart HP seperti biasa dan ulangi langkah-langkah di atas.
Cara Mengubah Nama Panggilan Teman di Super Sus
Selain bisa mengganti nama pengguna secara gratis, ternyata masih ada hal menarik lain di game Super Sus lho. Di mana kita juga bisa memberikan sebuah nama panggilan untuk akun Super Sus teman yang kita miliki.
Sebagai contoh, misalnya di sini kalian memiliki teman yang memakai nama hampir sama antara keduanya. Maka untuk membedakannya, kalian bisa mengubah atau memberikan sebuah nama panggilan di masing-masing akun tersebut.
Sehingga nantinya kalian tidak akan kesulitan menemukan teman yang mungkin ingin di ajak mabar di game Super Sus. Untuk nama panggilan yang di berikan, biasanya akan langsung muncul di samping nama pengguna.
Tertarik untuk memberikan nama panggilan untuk teman kalian di game Super Sus? Jika iya, silakan simak tutorialnya berikut ini.
1. Masuk Kedalam Menu Sosial
Pertama, pastikan kalian sudah membuka aplikasi game Super Sus. Di halaman utama, silakan kalian ketuk menu Sosial yang ada di sebelah kiri bawah.
2. Pilih Teman Super Sus yang Mau Diberi Nama Panggilan
Sebuah halaman sosial akan terbuka, silakan kalian tekan menu Mengikuti. Kemudian lanjut lagi dengan memilih Akun Teman yang ingin kalian tambahkan sebuah nama panggilan.
3. Klik Menu Options
Apabila sudah, maka sekarang kalian akan langsung di arahkan kedalam halaman Profil dari akun teman yang mau di beri nama panggilan. Pada halaman ini, kalian dapat langsung menekan ikon More Options.
4. Pilih Menu Atur Nama Komentar
Di halaman ini, kalian akan menemukan dua opsi, yaitu Atur Nama Komentar dan Tambahkan ke Daftar Hitam. Karena di sini kita ingin menambahkan sebuah nama panggilan, maka pilih opsi Atur Nama Komentar.
5. Masukkan Nama Panggilan
Sebuah kotak dialog Atur Nama Komentar akan muncul pada layar ponsel kalian. Pada kolom yang tersedia, kalian dapat mengetikkan nama panggilan yang di inginkan.
Jika namanya sudah sesuai, maka lanjutkan dengan menekan menu OKE.
6. Mengubah Nama Panggilan Teman di Super Sus Berhasil
Terakhir, setelah menekan menu Oke, maka sekarang kalian akan langsung di arahkan ke halaman profil akun Super Sus teman. Lalu untuk nama panggilan yang kalian buat sebelumnya akan langsung muncul di samping nama akun teman tersebut.
Baca Juga: Cara Menggunakan Game Turbo di Xiaomi
Cara Mengubah Warna Karakter Game Super Sus
Selain mengubah nama pengguna dan memberi nama panggilan untuk teman di Super Sus, tentunya itu belum yang terakhir ya. Karena di pembahasan kali ini saya juga akan menjelaskan sebuah cara untuk mengubah warna karakter di Super Sus.
Pada umumnya sih warna karakter di Super Sus bisa kita ganti ketika di dalam room. Namun sebenarnya kita juga bisa menggantinya dengan warna yang sesuai dan menjadikannya sebagai warna default.
Caranya tidak sulit, silakan simak di sini.
- Pastikan game Super Sus sudah terbuka.
- Di halaman utama, silakan tekan menu Inventori.
- Kemudian lanjut dengan mengetuk Kostum.
- Lalu pilih opsi Warna.
- Sekarang rubah warna karakter sesuai dengan keinginan.
- Sebagai contoh, di sini saya merubahnya menjadi warna Hijau.
- Selesai dan kembali ke halaman utama.
Selain mengubah warna karakter, di halaman ini kita juga bisa melakukan beberapa perubahan. Misalnya saja seperti mengganti atau menambahkan aksesoris di kepala, pakaian, bentuk wajah dan lainnya.
Penutup
Mungkin itulah beberapa cara mengubah nama akun di Super Sus serta memberi nama panggilan untuk teman. Sekali lagi, pastikan kalau kalian sudah menyiapkan sebuah nama yang pasti untuk di gunakan ya. Karena akan membutuhkan waktu yang cukup lama agar bisa mengubahnya kembali.
Jika ada yang masih kurang jelas atau memiliki sebuah pertanyaan seputar game Super Sus, silakan tinggalkan pada kolom komentar.