Cara Menghapus Video di Snack Video

Cara Menghapus Video di Snack Video Secara Permanen

Cara Menghapus Video di Snack Video – Sekarang ini hampir sebagian orang tidak hanya suka konten video biasa saja, tapi juga suka konten video pendek. Konten video seperti ini bisa kita jumpai di beberapa aplikasi, salah satunya ada di aplikasi Snack Video.

Di dalam aplikasi Snack Video, kita bisa menemukan berbagai macam kategori video pendek. Seperti kategori hiburan berupa komedi, pendidikan, tips dan ada juga yang membagikan trik-trik terbaru.

Hal menarik lain yang ada di Snack Video, kita tidak hanya bisa menjadi penonton saja, tapi juga bisa menjadi creator. Nanti jika sudah menjadi creator video di Snack Video, kita juga bisa mendapatkan penghasilan lho. Khusus untuk ini, saya akan jelaskan di pembahasan berikutnya.

Saat kita menjadi seorang creator, tentunya akan ada sebuah kondisi di mana kita di haruskan untuk menghapus konten video yang sudah di buat. Nah, cara menghapus konten video di Snack Video inilah yang akan saja jelaskan di pembahasan kali ini.

Selengkapnya bisa kalian simak di bawah ini, ya.

Cara Menghapus Video di Snack Video

  1. Pilih Video Pada Akun Snack Video
  2. Tekan Menu Bagikan
  3. Pilih Opsi Hapus
  4. Konfirmasi Hapus Konten Video
  5. Video di Snack Video Berhasil Terhapus

Menghapus video pribadi di Snack video yang sudah pernah kita publish tidaklah sulit untuk di lakukan. Kenapa? Seperti yang sudah saya katakan tadi, kalau menu hapusnya itu bisa kita jumpai di sebelah videonya.

Nah, jika kalian ingin tahu langkah-langkah yang lebih jelasnya lagi, silakan ikuti saja panduan di bawah ini.

1. Buka dan Pilih Video Pada Akun Snack Video

Langkah pertama, kalian bisa membuka terlebih dahulu aplikasi Snack Video yang terpasang pada perangkat. Selain itu jangan lupa juga untuk memastikan kalau aplikasi Snack Video sudah versi terbaru saat ini. Hal tersebut agar tampilannya sesuai dengan panduan yang saja jelaskan di sini.

Jika sudah terbuka, silakan kalian tekan menu Profil yang ada di bagian bawah layar. Apabila kalian mempunyai banyak video, silakan pilih saja video yang mau di hapus.

Setelah videonya sudah ketemu, silakan kalian ketuk video tersebut untuk memilihnya.

2. Tekan Menu Bagikan

Setelah videonya sudah kalian pilih, nanti akan muncul beberapa fitur pengelola konten pada akun. Contohnya seperti fitur untuk memberikan like, komentar, download dan juga fitur bagikan.

Untuk menemukan fitur hapus video, di sini kalian hanya perlu menekan menu Bagikan terlebih dahulu. Biasanya sih menu ini ada di bagian kanan dari video yang sudah kita pilih.


Baca Juga : Cara Menghapus Akun Snapchat Secara Permanen


3. Pilih Opsi Hapus

Saat menu bagikan sudah di tekan, maka akan muncul beberapa menu lainnya. Seperti menu bagikan video ke sosial media, salin tautan / link video, undangan duet dan mengatur privasi video.

Untuk menghapus video, di sini kalian bisa memperhatikan menu yang ada di baris bagian bawah. Di sana akan terlihat menu Hapus, silakan langsung tekan saja menunya.

4. Konfirmasi Hapus Konten Video

Di tahap ini, kalian akan melihat sebuah jendela notifikasi permintaan konfirmasi dari Snack Video. Apabila kalian sudah yakin untuk menghapus video tersebut, silakan langsung saja tekan menu Hapus lagi.

Namun kalau tidak yakin, kalian bisa menekan menu Batalkan atau bisa juga dengan menekan back untuk kembali melihat videonya.

5. Video di Snack Video Berhasil Terhapus

Video di Snack Video Berhasil Terhapus

Ketika kalian sudah melakukan konfirmasi penghapusan video, maka sekarang kalian akan langsung di arahkan ke sebuah halaman profil Snack Video yang di miliki.

Silakan kalian bisa coba cek di bagian kolom Publikasi. Jika video tadi sudah tidak terlihat, maka ini tandanya video tersebut sudah berhasil di hapus.

Kemudian jika kalian memiliki konten video lain yang mau di hapus, silakan ikuti saja langkah-langkah tadi. Di sini kita juga hanya bisa menghapus konten video satu-persatu saja. Sebab di aplikasi Snack Video sendiri memang tidak menyediakan fitur untuk menghapus banyak konten sekaligus.

Tambahan:

Ada sedikit tambahan untuk kalian, untuk video yang sudah terhapus di Snack Video. Maka secara otomatis video tersebut tidak akan bisa kalian pulihkan kembali, ya. Maka dari itu, ketika di halaman konfirmasi, silakan di pastikan dulu dengan teliti. Apakah video yang hendak kita hapus sudah benar atau masih belum.

Penutup

Mungkin sampai di sini dulu pembahasan yang bisa saya hadirkan tentang cara menghapus video di Snack Video secara permanen. Panduan ini tidak hanya di tunjukkan untuk creator video saja, tapi juga untuk pengguna Snack Video lainnya.

Saya berharap dengan penjelasan di atas tadi sudah jelas, ya. Namun jika ternyata masih ada yang kurang jelas atau ada hal yang belum di mengerti, silakan tuliskan saja pada kolom komentar.

Semoga bermanfaat, ya.

Gambar Gravatar
Hanya orang biasa yang senang menulis, membaca dan juga berbagai semua hal tentang dunia teknologi saat ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *