Cara Daftar Akun Moonton – Seperti yang sudah pernah saya bahas sebelumnya, kalau Moonton itu merupakan developer game yang memiliki banyak peminatnya di Indonesia. Contoh salah satu game yang terkenal dari Moonton adalah Mobile Legends Bang bang.
Sama seperti game pada umumnya, sebelum kita bermain game dari Moonton, pastinya kita akan di minta untuk membuat sebuah akun terlebih dahulu. Hal ini tentu agar kita bisa login dengan lebih mudah ke dalam game tersebut nantinya.
Selain itu, membuat akun juga bisa berguna untuk mengamankan seluruh data yang kita miliki di dalamnya. Meski game tersebut sudah pernah kita hapus, datanya masih akan tetap aman pada akun yang sudah kita kaitkan.
Dalam pembahasan kali ini, saya juga ingin memberikan sedikit cara daftar akun Moonton untuk bermain game Mobile Legends. Kenapa? Karena saya rasa masih banyak orang yang kesulitan dalam membuat akun Moonton.
Cara Daftar Akun Moonton Baru
Pada dasarnya cara untuk bisa mendaftarkan akun Moonton di Mobile Legend itu sangatlah mudah. Karena Moonton sendiri sudah menyediakan pengaturannya di dalam akun yang ada pada game.
Selain itu, kita juga hanya perlu mendaftarkannya di konfirgurasi akun yang ada pada game Mobile Legends saja.
Agar lebih jelas dan kalian lebih memahami dengan baik, maka berikut akan saya paparkan tutorialnya lengkap dengan gambarnya.
1. Melalui Aplikasi
- Langkah pertama, silakan buka dulu game Mobile Legends yang kalian gunakan.
- Setelah masuk ke aplikasi game, silakan klik menu Profil yang ada pada bagian kiri atas layar.
- Lalu pada bagian taskbar di kiri itu, silakan tap menu Pengaturan akun.
- Berikutnya silakan kalian tap menu Akun Moonton untuk mendaftarkan akun.
- Di sini, silakan kalian masukan Email aktif dan Password kedalam kolom yang sudah di sediakan.
- Jangan lupa centang kolom persyaratan dan klik Kirim.
- Sekarang kalian bisa menekan menu Cek Email Anda.
- Bila sudah lengkap, pihak Moonton akan mengirimkan kode verifikasi berupa link untuk mengaitkan akun kita.
- Silakan kalian buka Email dan cari pesan masuk dari Moonton.
- Di dalam email kita akan menemukan sebuah tombol yang bertuliskan Aktifkan Sekarang, klik saja.
- Kalau sudah, silakan buka game Mobile Legends kembali dan login Moonton account.
- Apabila proses pendaftaran tadi berhasil, maka Email tadi akan muncul pada kolom Akun Moonton.
- Selesai.
Catatan:
Syarat agar kita bisa membuat akun Moonton di Mobile Legends adalah harus sudah mencapai level 8 terlebih dahulu. Jika belum, konfirgurasi akun tersebut tidak akan terlihat.
2. Lewat Website
Hasil dari observasi lebih dalam dan melakukan beberapa percobaan dengan langsung mengunjungi situs resmi Moonton, ternyata hasilnya nihil ya.
Sampai artikel yang saya tulis ini di publish, belum ada satupun cara daftar akun Moonton lewat Web resmi yang bisa dilakukan. Sehingga satu-satunya cara membuat akun Moonton baru, ya memang harus melalui aplikasi game Mobile Legends itu sendiri.
Setelah kalian sudah berhasil melakukan pendaftaran akun Moonton melalui aplikasi game di atas, maka langkah selanjutnya tinggal login atau bind account saja.
Sudah tahu kalau kita bisa memainkan banyak permainan di dalam Telegram? Jika belum, mungkin bisa menyimak cara main game di Telegram berikut.
Cara Bikin Akun Moonton 2 Dalam 1 HP
Walaupun sampai sekarang ini pihak Moonton belum menyediakan fitur multi akun, namun kita masih bisa membuat 2 akun di dalam 1 HP. Caranya tentu dengan memanfaatkan fitur yang ada di dalam HP Android agar bisa menggunakan 2 akun ML dalam satu HP.
Sehingga kita tidak perlu lagi menggunakan bantuan aplikasi tambahan apapun lagi agar bisa menggunakan akun ML dalam 1 HP. Penasaran? Berikut 2 cara yang bisa kalian gunakan.
1. Dengan Cara Hapus Data
Cara pertama yang bisa kalian lakukan saat ingin membuat 2 akun ML dalam satu 1 adalah dengan menghapus data pada aplikasi Mobile Legends.
Namun cara ini mempunyai kekurangan, di mana saat kita ingin mengganti akun, kita di haruskan men-download data game kembali. Jika kalian berminat, berikut langkah-langkahnya.
- Pertama buka menu Pengaturan pada HP.
- Kemudian cari menu Daftar Aplikasi.
- Lalu cari aplikasi Mobile Legends.
- Buka dan pilih menu Hapus Data.
- Jika sudah, buka aplikasi Mobile Legends seperti biasa.
- Klik menu Pengaturan akun.
- Pilih Kaitkan Akun.
- Masukan akun baru yang ingin kalian daftarkan,
- Lakukan verifikasi jika menggunakan email.
- Selesai.
Jika kalian ingin mengaitkan akun yang lain, silakan ulangi saja langkah-langkah dari awal sampai akhir.
2. Dengan Clone App
Jika cara pertama di rasa sangat sulit, maka kalian bisa menggunakan cara yang kedua ini saat ingin menggunakan 2 akun Mobile Legend dalam 1 HP. Namun di sini, pastikan HP yang kalian gunakan itu mempunyai fitur untuk menggandakan aplikasi.
Langkah cara bermain 2 akun Mobile Legend di 1 HP:
- Buka menu Pengaturan pada HP.
- Kemudian cari menu Aplikasi Ganda (App Clone).
- Jika sudah ketemu, silakan buka.
- Di dalam App Clone, silakan pilih aplikasi Mobile Legends.
- Silakan Aktifkan untuk menggandakan aplikasi.
- Tunggu sampai proses selesai.
- Apabila sudah, silakan buka aplikasi Mobile Legend Clone.
- Terakhir silakan kaitkan akun Moonton kedua kalian.
- Selesai.
Cara Bind Akun Moonton
Selain cara mendaftarkan akun Moonton, di pembahasan ini saya juga akan menjelaskan tutorial cara melakukan bind ke beberapa platform. Misalnya ke Google Play Store, Facebook dan platform lainnya.
Nah, untuk mengaitkan akun ke beberapa platform tersebut, caranya sebenarnya sama saja. Jadi, di sini saya akan memberikan satu contoh saja untuk kalian.
Langkah bind akun Moonton:
- Langkah pertama silakan buka game Mobile Legends terlebih dahulu.
- Jika sudah terbuka, silakan kalian klik saja menu Profil yang ada di bagian kiri atas layar.
- Berikutnya pilih menu Pengaturan Akun.
- Di sini akan tampil beberapa pilihan menu bind akun Moonton.
- Dalam tutorial ini, saya pilih menu bind akun Moonton dengan Facebook.
- Selanjutnya silakan kalian pilih opsi yang sudah di sediakan oleh Mobile Legends.
- Apakah ingin menggunakan avatar dari foto profil Facebook atau hanya sekedar mengaitkannya saja. Silakan pilih sesuai keinginan kalian masing-masing.
- Klik saja menu OK untuk lanjut.
- Selesai, akun Facebook sudah berhasil di kaitkan ke akun Moonton.
Catatan:
Jika menggunakan Facebook, pastikan sebelum mengaitkannya, kalian sudah melakukan login terlebih dahulu ke akun Facebook. Begitu juga dengan akun lainnya yang ingin kalian kaitkan.
Cara Unbind Akun Moonton
Selain mengaitkan akun ke Moonton, kita sudah bisa melakukan unbind atau melepas kaitan akun pada Mobile Legends. Untuk caranya juga masih sama seperti sebelumnya, hanya saja di sini kalian hanya perlu menambahkan sebuah alasan saja.
Langkah cara unbind akun Moonton:
- Buka dulu aplikasi game Mobile Legends pada HP.
- Setelah itu pilih menu Profil yang ada di bagian kiri layar.
- Kemudian pilih Pengaturan Akun.
- Di sini saya akan melakukan unbind akun Moonton dari Facebook. Jika sama, silakan pilih opsi tersebut, namun kalau berbeda kalian bisa memilih opsi lainnya.
- Langkah selanjutnya kalian harus menentukan metode yang bisa di pakai untuk melepas akun Facebook tersebut. Agar lebih mudah, kalian bisa memilih menu yang ada di atasnya.
- Jika sudah, silakan masukan ID game Mobile Legends kalian pada kolom yang sudah di sediakan.
- Bila sudah, klik menu OK untuk lanjut.
- Sekarang konfirmasi keputusan kalian dalam melakukan unbind.
- Kalau sudah yakin, klik saja menu Setuju.
- Maka akun Moonton kalian tidak akan lagi terkait dengan Facebook.
- Selesai.
Cara Mengganti Email Akun Moonton
Pada dasarnya akun Moonton yang sudah di kaitkan itu tidak dapat kalian unbind. Karena di sini kita harus memasukan email aktif lainnya agar bisa melepaskan email sebelumnya.
Jika dari pandangan saya sendiri, hal tersebut sama saja dan tidak ada yang berbeda dari sebelumnya.
Namun jika kalian berminat, berikut akan saya coba jelaskan caranya dengan lengkap.
Langkah cara mengganti email akun Moonton:
- Silakan buka dulu game Mobile Legends yang di gunakan.
- Lalu cari menu Profil.
- Berikutnya klik saja menu Pengaturan Akun.
- Selanjutnya tap menu Pusat Akun untuk bisa melakukan unbind dengan cara mengganti email-nya.
- Silakan klik menu Ganti Alamat Email akun Moonton.
- Maka akan muncul sebuah notifikasi, silakan klik Kirim Email untuk melanjutkan.
- Buka email yang kalian gunakan dan lihat pesan masuk dari pihak Moonton.
- Klik saja link yang tersedia di dalam email.
- Setelah itu kalian akan langsung di arahkan ke halaman ganti Email Moonton.
- Isikan saja Email Baru yang masih aktif.
- Klik menu Kirim Kode Verifikasi untuk melanjutkan.
- Periksa kembali kotak masuk pada email yang baru di daftarkan.
- Salin kode verifikasi yang ada di dalamnya.
- Masukan saja kode verifikasi tersebut pada kolom yang sudah di sediakan.
- Terakhir klik menu Konfirmasi.
- Selesai.
Akun Moonton Tidak Terdaftar
Meski tidak banyak yang mengalaminya, bukan berarti kalau masalah akun Moonton tidak terdaftar padahal sudah mengaitkannya itu tidak pernah terjadi.
Sebelumnya saya sendiri pernah mengalaminya dan membuat semua data game sebelumnya tidak bisa di pulihkan. Alhasil, saya di haruskan mengulang memainkan game Mobile Legends dari awal lagi.
Apakah kalian sedang mengalaminya? Jangan khawatir, karena saya akan berbagi tips untuk mengatasi masalah akun Moonton tidak terdaftar meski sebelumnya sudah pernah di kaitkan.
- Coba periksa secara detail akun yang kalian daftarkan dan pastikan sudah sama persis dengan akun Moonton sebelumnya.
- Silakan coba juga untuk login dengan akun aplikasi pihak ketiga lainnya, seperti Gmail atau Facebook misalnya.
- Coba install ulang game Mobile Legends dan kaitkan akun kembali.
- Jika masih tidak bisa, silakan klik ikon customer service yang ada di dalam game Mobile Legends. Kemudian kirim ‘#Akun tidak ada‘ -> Selanjutnya lengkapi formulir yang di kirimkan oleh CS Moonton.
Cara yang ke empat itu bisa kalian gunakan apabila ketiga cara lainnya belum bisa mengatasi masalah akun Moonton tidak terdaftar.
Penutup
Mungkin itu saja pembahasan yang bisa saya sampaikan hari ini tentang cara daftar akun Moonton terbaru. Jika ada yang masih kurang jelas atau ada hal lain yang ingin kalian tanyakan, bisa menuliskannya di kolom komentar.
Sampai di sini dulu dan semoga bermanfaat.