6 Cara Mengubah Foto Profil di Super Sus Dengan Mudah

Cara Mengubah Foto Profil di Super Sus Agar Sesuai Keinginan

Cara Mengubah Foto Profil di Super Sus – Sekarang ini, Super Sus menjadi salah satu game yang cukup populer di berbagai kalangan. Gameplay yang cukup menarik dan sangat menantang, apalagi kalau di tambah dengan mabar bersama teman di Super Sus. Pastinya akan jauh lebih asyik dan seru deh pokoknya, hehe.

Nah, ketika awal kita membuka game Super Sus, pastinya kalian akan melihat sebuah kolom yang berisi sebuah gambar atau avatar. Kolom ini biasanya berada di sebelah kiri atas dari layar tampilan beranda game Super Sus.

Selain bisa tampil di halaman beranda dari game Super Sus. Foto avatar nantinya juga akan tampil ketika ada orang yang melihat profil akun Super Sus kita.

Hal menariknya, foto avatar tersebut sebenarnya bisa loh kita ganti dengan foto lainnya. Misalnya dengan memakai foto kita sendiri atau gambar anime yang di sukai. Selain membuat tampilan akun Super Sus menjadi lebih menarik, dengan mengubah foto avatar tersebut juga nantinya akan memudahkan orang lain menemukan kita di Super Sus.

Untuk mengubah foto avatar di Super Sus tidaklah sulit, sebab prosesnya hampir sama seperti mengubah avatar di game lainnya. Tapi bagi kalian yang mungkin masih bingung atau mengalami kesulitan, maka bisa menyimak caranya di bawah ini.

Cara Mengubah Foto Profil di Super Sus

Secara default, foto profil pada game Super Sus itu di atur secara otomatis oleh sistem aplikasi dengan memakai salah satu avatar karakter gamenya. Meski begitu, foto avatar tersebut sebenarnya juga bisa kita rubah kok.

Hanya saja sih di bagian ini kalian hanya dapat memilih warna avatarnya saja. Sehingga hal tersebut mungkin akan menjadi kurang menarik jika kita jadikan sebagai foto profil dari akun Super Sus.

Tapi jangan khawatir, karena di sini saya akan menjelaskan bagaimana cara mengubah foto profil avatar di Super Sus. Prosesnya juga hampir sama seperti ketika ingin mengubah nama di Super Sus, berikut langkah-langkahnya:

1. Masuk Kedalam Profil Super Sus

Tahap pertama, silakan kalian buka dulu game Super Sus yang ada pada HP. Nanti setelah game Super Sus sudah terbuka, maka perhatikan di bagian kolom Profil.

Kolom tersebut biasanya berada di bagian pojok kiri atas di halaman beranda. Silakan ketuk kolom Profil tersebut.

2. Tekan di Bagian Foto Profil

Jika sudah masuk kedalam halaman profil akun Super Sus, maka selanjutnya tekan opsi Beranda. Selanjutnya tap foto profil yang sudah terpasang secara default. Contohnya bisa kalian simak pada gambar di atas.

Baca Juga: Tips Main Super Sus Agar Sering Menang dan MVP

3. Ketuk Menu Tambahkan Foto

Sekarang sebuah kotak dialog Pengaturan Avatar akan muncul pada layar. Di sini, jika kalian mau merubah avatar (mengganti warna), maka silakan langsung pilih saja sesuai keinginan. Untuk warnanya sih biasanya akan tersedia 6 jenis saja.

Namun jika kalian mau menggantinya dengan foto yang ada di dalam galeri HP, maka silakan ketuk menu Tambahkan Foto.

4. Pilih Foto yang Mau Dijadikan Foto Profil di Super Sus

Berikutnya, galeri pada HP akan terbuka secara otomatis. Pada tahap ini, silakan kalian bisa memilih foto sesuai dengan keinginan untuk di jadikan sebagai foto avatar dari akun Super Sus. Pastikan foto yang ingin kalian pakai terlihat jelas dan tidak buram ya.

Apabila sudah sesuai dengan keinginan, maka sekarang kalian dapat menekan Centang dan kemudian tekan Menu Berwarna Merah. Menu ini biasanya akan muncul di bagian bawah layar ponsel kalian.

5. Silakan Crop Lalu Pasang Foto

Tahap berikutnya, kalian dapat melakukan crop foto sesuai kebutuhan. Setelah sesuai, tekan tanda Centang untuk menerapkan hasil crop tersebut. Pada kasus ini, pastikan kalian melakukan crop sesuai dengan saran dari aplikasi Super Sus. Hal ini agar foto kalian nantinya bisa tampil dengan posisi yang pas.

Nah jika sudah, maka nantinya foto tersebut akan langsung terpasang pada akun Super Sus kalian.

6. Rubah Bingkai Foto Profil di Super Sus (Opsional)

Terakhir, jika dari kalian juga ingin mengganti bingkai pada akun Super Sus. Maka caranya bisa di lakukan dengan menekan tab Bingkai Avatar saja.

Kemudian bisa memilih Bingkai yang sesuai dengan keinginan masing-masing. Nah, agar bisa memperoleh bingkai yang keren dan langka, maka kalian harus menyelesaikan beberapa quest yang ada di dalam game Super Sus.

Hanya saja, bingkai yang bisa kita peroleh dari menyelesaikan quest sangatlah terbatas. Selain itu, pastikan juga kalau kalian sudah memakai aplikasi Super Sus versi terbaru. Jika belum, silakan kalian dapat melakukan pembaharuan terlebih dahulu melalui Google Playstore.

Baca Juga: Cara Menambah Teman di Super Sus Untuk Pemula

Tips Mengubah Foto Avatar di Super Sus Agar Terlihat Menarik

Tips Mengubah Foto Avatar di Super Sus Agar Terlihat Menarik

Tidak sedikit dari orang yang ketika merubah foto avatar di Super Sus itu mendapatkan sebuah hasil yang kurang memuaskan. Baik itu dari hasil gambarnya yang blur atau tidak tampil sepenuhnya karena hasil proses cropping.

Lalu adakah cara agar tidak mengalami hal tersebut? Tentunya ada dan caranya juga sangat sederhana serta simpel untuk di terapkan oleh semua pemain game Super Sus.

Berikut ini beberapa tips memilih foto untuk profil avatar di game Super Sus agar tidak blur atau rusak.

  1. Gunakan foto atau gambar dengan kualitas yang tinggi.
  2. Pastikan foto yang mau di jadikan profil avatar memiliki ukuran 300 sampai 500 KB.
  3. Sangat disarankan untuk menggunakan gambar dengan format PNG atau JPG.
  4. Edit terlebih dahulu foto agar nanti tidak terpotong saat proses cropping.

Berikutnya, jenis foto yang di pakai bisa di sesuaikan dengan keinginan kalian masing-masing. Kalian bisa memakai foto berjenis kartun, pemandangan, kata-kata atau lainnya. Memakai foto sendiri sebagai foto avatar di Super Sus juga bisa.

Kalau menurut saya sendiri sih lebih bagus memakai foto sendiri, hal ini agar nantinya teman dapat dengan mudah menemukan akun kita. Ini juga sebagai pembeda ketika ada akun dengan nama yang hampir sama seperti yang kita gunakan.

Penutup

Begitulah cara mengubah foto profil si Super Sus agar sesuai dengan keinginan. Cara di atas pastinya akan sangat cocok untuk kalian yang baru mulai main game Super Sus.

Intinya sih, di dalam game Super Sus itu terdapat fitur yang memungkinkan penggunanya untuk mengubah foto profil mereka sesuai keinginan dan tanpa ada batasan.

Jika ada yang masing kurang di mengerti atau mengalami kendala ketika mengikuti tutorial saya di atas. Maka jangan ragu untuk menuliskannya di kolom komentar ya.

Selamat bermain.

Gambar Gravatar
Seorang teknisi telepon seluler dan perangkat lunak yang senang berbagi pengalaman melalui tulisan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *