6 Cara Mengatasi ADB Not Found

Cara Mengatasi ADB Not Found di HP Android

ADB Devices Not Found – Memang semakin hari dunia teknologi buatan manusia akan semakin canggih dan pastinya akan semakin memudahkan kita. Salah satu kegiatan yang paling di mudahkan adalah memindahkan atau men-transfer data dari HP ke PC atau sebaliknya.

Meski begitu, tidak sedikit pengguna yang mengalami masalah ketika ingin memindahkan file penting dari ponsel ke komputer. Masalahnya itu seperti koneksi antara HP Android dengan komputer tidak bisa terhubung atau istilah lainnya itu ADB not Found.

Apa itu ADB not Found?

ADB not Found adalah sebuah pesan yang akan muncul ketika sebuah ponsel Android di hubungkan ke PC atau komputer. Perintah tersebut menandakan kalau HP Android yang di gunakan tidak terhubung dengan baik ke komputer atau laptop.

Penyebab Utama ADB Not Found di HP Android

Jika kalian bertanya mengenai penyebabnya, tentu secara umum ada banyak hal yang membuat kalian menemukan pesan tersebut. Pengalaman admin sendiri, penyebab ADB devices not found adalah ini:

  • USB Debugging yang belum diaktifkan
  • Driver HP belum terdeteksi dengan benar
  • Driver yang masih belum di update
  • Kesalahan saat memilih Mode Koneksi
  • Jenis koneksi HP masih belum ter-setting dengan benar

Selain yang admin sebutkan, tentu masih ada banyak faktor lainnya. Tapi untuk saat ini, hanya itu saja yang pernah admin alami sendiri.

Oh ya, bagi kalian yang mungkin belum tahu, ADB ini merupakan singkatan dari Android Debug Bridge. Yakni sebuah command yang mempunyai peranan penting dalam membantu menghubungkan ponsel dengan electronik. Contohnya saja seperti ke laptop, komputer dan media-media perangkat electonik lainnya.

Cara Mengatasi ADB Devices Not Found

Pada umumnya pesan pemberitahuan ADB Devices not found ini dapat kalian temukan di beberapa tempat seperti:

  1. Pada saat ingin memindahkan file
  2. Ketika ingin flash ulang HP Android
  3. Sampai pada saat membuka perintah tertentu melalui CMD

Dan masih banyak lagi yang lainnya.

Untuk mengatasi masalah ini sebenarnya ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan. Di sini admin akan menjelaskan satu per satu caranya. Agar kalian lebih memahami dengan baik, berikut beberapa cara mengatasi ADB Devices not found:

  1. Aktifkan USB Debug
  2. Perbaharui Interface ADB
  3. Rubah Mode Transfer Pada HP
  4. Pasang Driver ADB Terbaru
  5. Atur Ulang Proses ADB
  6. Coba Gunakan Kabel USB Lain

Setelah sudah melihat beberapa daftar tersebut, maka lanjut dengan cara lengkapnya adalah seperti berikut:

1. Aktifkan USB Debug

 

Pada dasarnya USB Debug ini tidak terlalu wajib untuk kalian nyalakan. Tapi bisa kalian setting jika itu memang sedang di butuhkan.

Contohnya saja ketika kalian sedang mengalami masalah ADB not found. Untuk mengaturnya secara manual adalah seperti ini:

  1. Buka ponsel kalian dan masuk kedalam menu Pengaturan lalu Tentang Ponsel
  2. Berikutnya kalian bisa mengetuk 7X di dalam kolom Build Number (Nomor Bentukan)
  3. Selanjutnya tinggal buka opsi Developer pada Pengaturan ponsel
  4. Cari menu USB Debug kemudian langsung Aktifkan

Jika prosesnya sudah berhasil, maka langsung coba tes lagi HP kalian.

2. Perbaharui Interface ADB

Secara umum, Interface ADB ini sudah terpasang secara otomatis pada Windows saat awal produksi,

Namun kalau ada masalah, kita bisa melakukan pembaharuan pada drivernya. Terkadang cara ini dapat membantu kalian agar Interface ADB bisa normal seperti semula lagi.

Caranya juga sangat mudah, tapi jika di jelaskan memang sedikit panjang. Namun langkah-langkahnya kurang lebih seperti ini:

  • Pada kolom search Windows kalian ketikan perintah Device Manager jika muncul langsung Buka
  • Dalam Device Manager kalian cari lagi Android ADB Interface
  • Langsung klik kanan dan pilih Update Driver Software
  • Setelah itu pilih lagi Search Driver Automatically
  • Terakhir, kalian ikuti prosesnya sampai selesai

Itu adalah cara otomatisnya. Ada lagi cara yang lainnya, yaitu dengan menginstall Interface ADB secara manual. Caranya hampir sama dan kalian bisa mengulangi langkah-langkah sebelumnya:

  • Pertama buka dulu Device Manager
  • Cari lalu Klik Kanan pada Android ADB Interface
  • Berikut pilih lagi opsi Browse Computer for Driver
  • Setelah itu masuk ke C:\Program Files\Android\Android SDK\Extras\Google\USB Driver
  • Cari dan pilih file yang bernama Android_winusb.inf
  • Terakhir pilih ADB Interface dan klik Install

Tunggal tunggu sampai proses install selesai.

Catatan: Untuk pilihan yang kedua ini tidak semua komputer atau laptop bisa di pakai. Tergantung dari HP yang kalian gunakan juga.

3. Rubah Mode Transfer Pada HP

Secara defaultnya mode transfer pada HP itu hanya digunakan untuk keperluan charging saja. Tapi bagi kalian yang belum tahu, di sana sebenarnya ada beberapa opsi lain seperti:

  • Media
  • Tethering
  • MTP

Dan tentu masih banyak lagi, ini juga tergantung dari smartphone yang kalian gunakan.

Nah, untuk mengatasi ADB not found selanjutnya, kalian juga wajib mengganti pengaturan default dari charging menjadi MTP atau Media Device.

Untuk caranya tidak terlalu sulit, contohnya seperti ini:

  1. Pertama kalian bisa menghubungkan HP memakai kabel USB
  2. Tunggu saja beberapa saat sampai muncul notifikasi USB
  3. Maka langsung buka notifikasi tersebut
  4. Terakhir tinggal pilih MTP

Selesai, sangat mudah bukan!

4. Pasang Driver ADB Terbaru

Berikutnya kita kembali lagi ke driver. Meski biasanya sudah terpasang secara otomatis, kalian juga bisa menginstall driver ADB lainnya secara manual.

Hal ini biasanya akan membantu kalian saat menemukan masalah not found di bagian drivernya. Ini juga sangat cocok saat kalian menemukan pesan  error ketika ingin reset ulang HP Android.

Caranya itu begini:

  1. Silakan kalian buka dulu situs adbdriver.com
  2. Download drivernya yang ada di situs itu
  3. Install seperti biasa saja

Jika proses Install berjalan dengan baik, maka coba hubungkan kembali HP kalian ke PC atau Laptop.

Umumnya pada cara ini, masalah pesan not found tadi sudah teratasi.

5. Atur Ulang Proses ADB

Cara Mengatasi ABD Not Found di HP Android Dengan Atur Ulang Proses ADB

Jika memang bukan pengaturannya yang mengalami masalah, kemungkinan besar proses ADBnya yang mengalami gangguan.

Untuk mengatasi masalah ini sebenarnya tidak terlalu sulit. Kalian hanya perlu merestart HP dan komputernya saja, lalu hubungkan kembali.

Apabila ternyata masih belum bisa, maka coba kalian ikuti langkah-langkah ini:

  1. Didalam kolom search Windows kalian bisa langsung mengetikan CMD
  2. Klik kanan pada CMD dan langsung pilih Run as Administrator
  3. Ketikan adb stop-server kemudian tekan Enter
  4. Ketikan lagi adb start-server dan tekan Enter

Selesai, coba kalian hubungkan lagi.

6. Coba Gunakan Kabel USB Lain

Bagi kalian yang belum tahu saja, kalau kabel USB itu sebenarnya dibagi menjadi dua jenis, yaitu:

  • Kabel USB untuk charging saja
  • Kabel USB untuk charging dan membaca data

Jika ternyata kalian memakai kabel USB yang hanya berfungsi sebagai charging saja, maka otomatis fungsi ADB tidak akan bekerja. Maka dari itu, kalian sebaiknya memakai kabel USB yang bisa membaca data juga.

Coba deh, periksa dan ganti dengan kabel USB lain. Dijamin kalian tidak akan menemukan pesan ADB not found lagi deh.

Penutup

Jadi, begitulah beberapa pembahasan yang dapat admin sampaikan mengenai cara mengatasi ADB Devices not Found.

Pembahasan ini juga bisa kalian gunakan pada semua merek smartphone seperti Samsung, Asus, Xiaomi, Lenovo, Vivo, Realme dan lainnya. Untuk PC atau Laptop, cara ini bisa di pakai pada Windows 7, Windows 8 dan Windows 10 juga.

Jika kalian memiliki sebuah pertanyaan, atau ada hal yang ingin di tanyakan, maka bisa menghubungi admin atau menulisnya di komentar. Sekian dan semoga bermanfaat.

Gambar Gravatar
Hanya orang biasa yang senang menulis, membaca dan juga berbagai semua hal tentang dunia teknologi saat ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *