Cara Mengalihkan Panggilan Dengan Aman

Cara Mengalihkan Panggilan Dengan Aman

Cara Mengalihkan Panggilan – Saat ini, alat komunikasi seperti HP sudah bukan lagi menjadi barang yang super elit lagi, melainkan sudah menjadi barang yang wajib untuk dimiliki oleh semua masyarakat. Ini juga bukan merupakan hal yang aneh lagi, karena mengingat hampir semua kegiatan masyarakat sehari-hari berhubungan dengan alat komunikasi.

Kondisi tersebut yang juga membuat banyak kalangan menghadirkan berbagai kemudahan dalam berkomunikasi didalam HP. Seperti menghadirkan berbagai aplikasi chatting berupa WhatsApp, Line, Massenger, dan aplikasi lainnya.

Meski saat ini kita juga sudah bisa betatap muka langsung ketika melakukan panggilan dengan memakai aplikasi, namun bukan berarti panggilan telepon biasa sudah di lupakan. Karena sampai sekarang, masih banyak orang yang melakukan penggilan biasa dengan memakai pulsa.

Nah, berhubungan tentang panggilan telepon, pernah tidak kalian merasa terganggu ketika ada panggilan masuk dari seseorang? Entah itu karena salah sambung, sedang sibuk, meeting, nomor yang tidak di kenal dan masih banyak lagi.

Tentunya hal ini akan membuat kita merasa tidak nyaman dan terganggu dengan panggilan masuk tersebut. Lalu, bagaimana mengatasinya?

Sebenarnya, untuk mengalihkan panggilan masuk itu tidaklah sulit dan bisa di bilang mudah untuk dilakukan. Karena kalian bisa mengalihkan panggilan tersebut ke nomor lain, entah itu ke nomor saudara, keluarga atau rekan kerja lainya. Selain itu, cara ini juga tergolong aman untuk kalian lakukan, asalkan nomor tersebut milik keluarga atau rekan kerja yang di kenal baik.

Namun sebelum mengetahui cara untuk mengalihkan panggilan masuk dari nomor yang tidak di kenal, sebaiknya kalian perhatikan beberapa hal berikut ini.

Hal yang Wajib Diperhatikan

Sebelum kita mulai ke dalam pembahasan yang lebih lengkap, maka kalian juga wajib untuk memperhatikan beberapa hal penting ini. Hal tersebut meliputi:

  1. Ketika kalian mengalihkan panggilan masuk, maka otomatis kalian tidak akan bisa menerima telepon dari siapapun.
  2. Pastikan nomor yang kalian gunakan untuk mengalihkan panggilan masuk adalah nomor HP orang-orang yang kalian kenal dengan baik.
  3. Panggilan telepon penting ataupun tidak penting dari kerabat, keluarga, teman atau rekan bisnis, kalian tak akan pernah menerimanya. Namun ini hanya sampai kalian menonaktifkan pengalihan panggilan tersebut.

Tapi sebenarnya tidak hanya itu saja, orang-orang yang menelepon kalian ketika penggilan dialihkan, maka iya harus mengorbankan biaya dan waktu yang lebih banyak. Kondisi ini tentu akan merepotkan bagi orang yang menelepon kalian.

Cara Mengalihkan Panggilan Dengan Mudah dan Aman

Untuk saat ini, sebenarnya ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan ketika ingin mengalihkan sebuah panggilan masuk. Cara ini juga tergolong aman dan bisa di sesuaikan dengan kebutuhan kalian masing-masing. Lebih jelasnya, kalian dapay menyimak rangkumannya di bawah ini.

1. Cara Mengalihkan Panggilan Masuk ke Nomor Lain

Tips yang pertama, kalian dapat mengalihkan sebuah panggilan masuk ke nomor HP lain yang kalian kenal. Cara ini juga sangat berguna sekali ketika kalian sedang sibuk atau tidak menginginkan untuk menerima panggilan telepon dari siapapun.

Caranya seperti ini:

  • Buka aplikasi Telepon pada HP.
  • Lalu kalian tap icon titik dua di pojok kanan atas.
  • Kemudian pilih Pengaturan.
  • Selanjutnya pilih menu Call Forwarding atau Pengalihan Panggilan.
  • Berikutnya kalian pilih Always atau selalu alihkan.
  • Jika sudah, masukan nomor HP yang akan di gunakan menerima panggilan masuk nantinya.
  • Selesai.

Sebenarnya tidak hanya bisa mengalihkan panggilan selalu (Always), di HP Android juga bisa melakukan pengalihan panggilan secara otomatis. Baik ketika kalian sedang sibuk, sedang tidak menjawab panggilan atau juga karena gangguan pada sinyal. Cara mengaktifkannya sama seperti di atas tadi.

2. Cara Membuat Nomor Menjadi Sibuk Saat Panggilan Masuk

Sebelum itu, kalian wajib tahu terlebih dahulu tentang fungsi dari DND (Do Not Disturb). Mode DND sebenarnya memiliki fungsi untuk mengatur notifikasi pada HP agar tidak mengganggu ketika sedang ada panggilan telepon, SMS atau lainnya.

Untuk mode ini sendiri, sebenarnya sudah ada pada HP yang menggunakan sistem operasi Android versi 6.0. Ini juga merupakan hasil dari sebuah pengembangan mode priority pada Android versi 5.0 Lollipop sebelumnya.

Ketika mode ini kalian aktifkan, semua panggilan, SMS dan notifikasi dari aplikasi yang masuk tidak akan mengganggu kalian. Mode ini jelas sangat cocok sekali untuk kalian gunakan ketika sedang bekerja, metting atau kegiatan penting lainnya.

Jika berminat, berikut langkah-langkahnya:

  1. Pertama buka dulu menu Pengaturan atau Settings pada HP.
  2. Lalu kalian pilih menu Do Not Disturb (DND).
  3. Selanjutnya kalian dapat mengaktifkan fitur tersebut.

Kalian juga bisa memanfaatkan fitur ini untuk keperluan atau pada kondisi tertentu saja.

3. Cara Mengalihkan Panggilan Dengan Dengan Kode

Selanjutnya kalian juga bisa mengalihkan sebuah panggilan yang masuk kedalam HP dengan memanfaatkan kode rahasia. Beberapa kode ini akan membantu kalian untuk mengalihkan sebuah panggilan masuk di kala tertentu saja, seperti ketika sedang sibuk misalnya.

  • Tidak ada jawaban/ no reply

Panggilan yang masuk kedalam HP kalian baru akan di alihkan saat panggilan tersebut tidak kalian angkat sampai batas waktunya. Cara mengaktifkannya, begini:

  1. Pertama-tama buka dulu aplikasi Telepon.
  2. Kemudian ketikan kode  **61* nomor tujuan pengalihan#.
  3. Terakhir tinggal pilih OK/Yes.
  4. Jika ingin membatalkannya, masukkan kode ##61#.
  5. Lalu pilih OK/Yes.
  • Sedang sibuk/ on busy

Untuk yang berikut ini, panggilan masuk akan dialihkan pada saat kalian sedang menerima telepon lain atau panggilan itu kalian reject. Langkah-langkahnya seperti ini:

  1. Buka lagi aplikasi Telepon pada HP.
  2. Lalu kalian ketikan kode **67* nomor tujuan pengalihan#.
  3. Berikutnya pilih OK/Yes.
  4. Apabila ingin membatalkannya, masukan kode ##67#.
  5. Terakhir pilih OK/Yes saja.
  • Ponsel dimatikan/ berada diluar jangkauan

Terakhir, panggilan yang masuk ke HP kalian akan di alihkan ketika nomor yang digunakan tidak aktif atau di luar jangkauan sinyal. Caranya juga mudah, kok:

  1. Kembali buka aplikasi Telepon.
  2. Setelah itu ketikan kode **62* nomor tujuan pengalihan#.
  3. Selanjutnya pilih OK/Yes.
  4. Jika ingin membatalkannya, masukan kode ##62#.
  5. Lalu pilih saja OK/Yes.

Untuk di atas tadi, sebenarnya juga hanya baru sebagian saja, karena masih ada kode dial lain yang dapat kalian gunakan. Hal ini karena, masing-masing privider mempunyai kode tersendiri untuk mengaktifkan fitur pengalihan sebuah panggilan masuk. Agar lebih jelas lagi, kalian dapat melihat semua kode rahasianya pada tabel yang ada di bawah ini.

Gambar

Keterangan:

  • CF Unconditional

Kode yang satu ini mempunyai fungsi sebagai pengalihan semua panggilan masuk ke nomor HP kalian tanpa adanya kondisi tertentu.

  • CF Default

Ini merupakan sebuah kode yang memiliki fungsi untuk mengalihkan semua panggilan masik ke nomor HP ketika kalian sedang sibuk.

  • CF Busy

Fungsi dari kode ini adalah mengalihkan semua panggilan masuk ke nomor HP lain pada saat kalian sedang sibuk atau tidak bisa menerima panggilan.

  • CF No Answer

Kode yang terakhir ini memiliki fungsi untuk mengalihkan semua panggilan yang masuk ke nomor lain tanpa harus menunggu jawaban dari simcard kalian.

Bagaimana Cara Menonaktifkan Pengalihan Panggilan?

Meski fitur pengalihan panggilan mempunyai fungsi yang cukup banyak bagi pengguna HP, namun tidak sedikit juga dari orang yang tidak menginginkan fitur ini. Maka dari itu, jika kalian tidak ingin menggunakan fitur tersebut, maka bisa menonaktifkan pengalihan panggilan masuk pada HP.

Cara menonaktifkan pengalihan panggilan masuk di HP Android seperti ini:

  1. Buka dulu menu Pengaturan pada HP Android
  2. Lalu kalian cari lagi menu Penerusan Panggilan
  3. Dalam menu ini, kalian cari SIM yang di gunakan (SIM 1 / SIM 2)
  4. Terakhir tinggal pilih Nonaktifkan Pengalihan Panggilan.

Maka secara otomatis semua panggilan yang teralihkan sebelumnya akan kembali masuk ke HP kalian seperti semula lagi. Selesai dan sangat mudah bukan?

Penutup

Bagaimana, simpel dan gampang sekali kan? Nah, semua metode yang sudah Kampung Gadget rangkumkan, kalian bisa memilih salah satunya. Selain itu, metode pengalihan panggilan masuk tersebut juga masih aman untuk kalian gunakan saat ini.

Jika ada sebuah pertanyaan, atau ada penjelasan yang belum kalian mengerti, maka bisa menuliskannya di kolom komentar di bawah ini. Admin akan dengan senang hati membantu kalian jika mengalami masalah dengan penjelasan di atas tadi.

Mungkin sampai di sini dulu penjelasan mengenai cara mengalihkan panggilan ke nomor lain dengan aman. Selamat mencoba dan semoga bisa bermanfaat untuk kalian semuanya.

Gambar Gravatar
Hanya orang biasa yang senang menulis, membaca dan juga berbagai semua hal tentang dunia teknologi saat ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *