Cara Membuat Pintu Otomatis di Minecraft

Cara Membuat Pintu Otomatis di Minecraft

Cara Membuat Pintu Otomatis di Minecraft – Di dalam game Minecraft, kita bisa melakukan serta membuat banyak objek sesuai dengan keinginan. Mulai dari membuat kaca, golem, mobil sampai pintu otomatis.

Pintu otomatis ini biasanya sering di gunakan pada saat membuat rumah di Minecraft ataupun benteng. Dengan adanya pintu otomatis ini, kita bisa langsung masuk ke dalam rumah tanpa harus menyentuh pintu untuk membukanya.

Sudah pasti juga kalau penggunaan pintu otomatis ini dapat dikatakan jauh lebih praktis dan lebih keren dari yang biasa. Karena pintu akan terbuka dengan sendirinya saat kita berada di dekatnya. Pastinya lebih keren deh, hehe.

Nah, jika kalian ingin tahu cara membuat pintu otomatis di Minecraft, maka bisa menyimaknya dalam artikel ini.

Cara Membuat Pintu Otomatis di Minecraft

Perlu kalian ketahui juga kalau cara kerja dari pintu otomatis ini ialah menggunakan sebuah sensor. Nanti pada saat kita sudah berada di dekat sensor yang terpasang pada pintu, maka secara otomatis pintu akan terbuka dengan sendirinya.

Untuk membuat sensor pada pintu tersebut, kita memerlukan beberapa material. Mulai dari material seperti Redstone, Redstone Torch dan lainnya lagi.

Agar tidak terlalu panjang, berikut langkah-langkahnya:

1. Bahan-bahan Untuk Membuat Pintu Otomatis di Minecraft

Persiapkan Bahan-bahan Untuk Membuat Pintu Otomatis

Tentu langkah yang paling penting pertama adalah mempersiapkan bahan-bahan yang di perlukan. Bahan-bahan ini sangat penting dalam membuat pintu otomatis di Minecraft, jadi jangan sampai ada bahan yang terlewatkan.

Untuk bahan-bahannya, silakan simak tabel di bawah ini:

Bahan-Bahan Fungsinya
Redstone Berguna untuk mengalirkan listrik
Redstone Torch Sebagai sumber daya listrik yang mengaliri Redstone
Block of Quartz Untuk mengaliri Redstone Torch ke Redstone
Tinted Glass Sebagai pintu kaca
Sticky Piston Berguna untuk membuka dan menutup pintu kaca
Stone Pressure Plate Berfungsi sebagai sensor pijakan kaki pintu
Grass Block Untuk menutup area yang digali

Penting:

Untuk fungsi pintunya sendiri sih tidak harus menggunakan Tinted Glass, ya. Ini karena kita juga bisa mengkreasikannya dengan bahan-bahan lainnya sesuai keinginan.

Misalnya saja seperti Glass, Cobblestone atau bahan lainnya.

2. Gunakan Piston Untuk Membuat Pintu

Jika semua bahan-bahan di atas sudah kalian persiapkan dengan lengkap, maka langkah selanjutnya kita akan membuat Sticky Piston dan Tinted Glass.

Nah, untuk prosesnya seperti ini:

  1. Pertama silakan kalian letakkan dulu Sticky Piston dengan saling berhadap-hadapan dan tingginya block saja.
  2. Buat jarak dengan ukuran block saja.
  3. Lalu pasangkan Tinted Glass yang nanti akan berfungsi sebagai pintu di depan Sticky Piston.
  4. Nanti hasilnya kurang lebih seperti gambar di atas tadi, ya.

3. Gali Lubang Pada Area Pintu

Jika proses pembuatan pintu sudah selesai, maka langkah selanjutnya kita akan menggali sebuah lubang terlebih dahulu. Lubang ini nantinya akan berguna sebagai tempat untuk mengalirkan listrik dari Redstone.

Prosesnya kurang lebih seperti berikut:

  • Silakan buat dulu lubang di area pintu.
  • Ukuran kedalaman block, lebar block serta panjang block.
  • Berikutnya kalian bisa turun ke lubang yang sudah di buat.
  • Kemudian buat lubang kembali ke samping (area pintu) dengan ukuran block bawah bagian tengah dan block keatas.
  • Jangan lupa juga untuk melubangi sisi sebelahnya, ya.

Catatan:

Untuk point ke 4 dan 5, kalian bisa lubangi di bagian bawah Tinted Glass dan Sticky Piston.


Baca Juga : Cara Mabar di Minecraft Pocket Edition


4. Tambahkan Juga Redstone

Tahap selanjutnya, kalian hanya perlu menambahkan Redstone ke setiap lubang yang sudah di gali tadi.

Pastikan kalau semua lubang sudah terisi dengan Redstone, ini agar nanti pintu bisa terbuka dan menutup secara otomatis. Jadi, jangan sampai ada lubang yang belum terisi dengan Redstone, ya.

5. Tutup Lubang

Jika pemasangan Redstone pada lubang sudah selesai, maka langkah selanjutnya kalian dapat menutupnya. Silakan tutup lubang tadi menggunakan Block of Quartz.

Untuk hasilnya kurang lebih seperti gambar di atas tadi. Selain menggunakan Block of Quartz, kalian juga bisa menggantinya dengan Grass Block, Cobblestone atau yang lainnya.

6. Buat Sensor Pada Pintu

Pada tahap ini, kalian sudah bisa langsung mulai untuk membuat sensor dengan menggunakan bahan Redstone, Redstone Torch dan Block of Quartz.

Tahapan pembuatan pintu otomatis:

  1. Silakan pasangkan Redstone Torch pada bagian belakang Sticky Piston di urutan pertama pada kedua sisi.
  2. Lalu tambahkan lagi Block of Quartz pada bagian atas Redstone Torch.
  3. Pada bagian atas Block of Quartz, silakan kalian tambahkan Redstone.
  4. Langkah terakhir silakan aktifkan Stone Pressure Plate dan letakkan pada bagian depan pintu otomatis di kedua sisi.

7. Pintu Otomatis di Minecraft Selesai Dibuat

Pintu Otomatis di Minecraft Selesai Dibuat

Jika semua langkah-langkah di atas tadi sudah selesai kalian buat, maka terakhir kita hanya perlu mengeceknya saja.

Begini cara mengecek pintu otomatis di Minecraft:

  • Silakan kalian maju ke depan pintu sampai bahan Stone Pressure Plate tertekan.
  • Maka secara otomatis pintu akan terbuka dengan sendirinya.
  • Selanjutnya coba kalian menjauh dari pintu.
  • Nanti pintu akan secara otomatis tertutup.
  • Proses pengecekan selesai.

Jika sewaktu mengecek tadi, ada salah satu fungsi dari pintu otomatis tidak bekerja. Maka coba kalian periksa bagian Redstone yang terpasang, pastikan tidak ada yang kurang.


Baca Juga : Cara Membuat Portal di Minecraft


Penutup

Sampai di sini dulu pembahasan tentang cara membuat pintu otomatis sederhana di Minecraft. Sedikit saya tekankan kembali, kalau pembuatan pintu otomatis ini sangat cocok sekali di gunakan dalam berbagai macam tipe bangunan.

Mulai dari rumah, sampai benteng pun cocok untuk di pasangkan. Intinya sih desain dari pintu otomatis ini sesuai dengan bangunannya.

Selamat mencoba.

Gambar Gravatar
Seorang teknisi telepon seluler dan perangkat lunak yang senang berbagi pengalaman melalui tulisan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *