4 Cara Mengunci Aplikasi di Android Dengan Aman

Cara Mengunci Aplikasi di Android Dengan Aman

Cara Mengunci Aplikasi di Android – Buat beberapa pengguna ponsel Android, pastinya mempunyai beberapa data penting yang tersimpan pada perangkatnya. Data penting ini pastinya meliputi banyak hal yang ada di dalam kehidupannya. Mulai dari data penting dalam pekerjaan, keuangan, keluarga sampai data sensitif yang tidak boleh di ketahui oleh sembarangan orang.

Nah, karena hal tersebutlah menjaga privasi menjadi salah satu hal yang sangat penting untuk dilakukan. Meski setiap ponsel Android sudah mempunyai sistem keamanan yang akan mengunci layar utama, namun terkadang hal ini masih kurang cukup.

Kenapa? Ini karena pada dasarnya data penting yang kita miliki itu tersimpan di dalam sebuah aplikasi yang ada pada HP Android. Misalnya seperti aplikasi WhatsApp, Galeri, File Manager dan aplikasi sosial media lainnya.

Maka dari itu, agar data tersebut aman dan tidak di ketahui oleh orang. Kita wajib untuk mengunci aplikasi-aplikasi tersebut. Sehingga data penting di dalamnya bisa menjadi lebih aman dan terjaga kerahasiaannya.

Di sini kita bisa mengunci aplikasi pada HP Android dengan dua cara, yaitu menggunakan bantuan aplikasi tambahan atau melalui pengaturan. Untuk lebih lengkapnya bisa kalian simak di pembahasan ini.

Manfaat Mengunci Aplikasi di Android

Manfaat Mengunci Aplikasi di Android

Dalam era yang semakin maju saat ini, keamanan dan privasi di HP Android menjadi sangat penting. Karena semakin banyak aplikasi yang kita gunakan, semakin banyak juga data pribadi yang akan tersimpan di dalamnya.

Oleh sebab itulah, mengunci aplikasi di Android adalah tindakan yang bijaksana untuk melindungi privasi dan data penting yang kita miliki.

Berikut ini beberapa manfaat mengunci aplikasi pada HP Android yang akan kalian dapatkan.

  1. Melindungi Aplikasi Dari Akses Tanpa Izin
    Ketika sudah mengunci aplikasi pada perangkat, tentu hanya kita saja yang bisa membuka aplikasi tersebut. Jadi, ketika ada orang lain yang mungkin meminjam ponsel kalian, maka orang tersebut tidak akan bisa membuka sembarangan aplikasi tanpa izin dari kita.
  2. Menjaga Keamanan Data yang Lebih Baik
    Manfaat mengunci aplikasi di HP Android selanjutnya tentu membuat keamanan data penting yang kita miliki menjadi lebih baik. Karena sistem pengunci aplikasi terpisah dengan kunci layar utama dari HP.
  3. Mencegah Anak-anak Membuka Sembarang Aplikasi
    Buat yang sudah menikah dan memiliki anak-anak yang menggunakan ponsel Android kalian. Maka mengunci aplikasi bisa menjadi solusi yang baik. Karena beberapa aplikasi mungkin tidak cocok atau tidak aman bagi anak-anak.
  4. Kerahasiaan Pesan dan Chat Akan Terjaga
    Mengunci aplikasi pesan atau chat sangatlah penting untuk melindungi kerahasiaan komunikasi kita dengan orang-orang penting. Dengan mengunci aplikasi penting ini, sudah pasti kita dapat memastikan bahwa pesan-pesan di dalamnya tetap pribadi dan tidak dapat diakses oleh orang lain tanpa izin.
  5. Menjaga Keamanan Pada Aplikasi Keuangan serta Perbankan
    Buat kalian yang menggunakan aplikasi perbankan atau aplikasi keuangan lainnya, mengunci aplikasi sangat penting. Hal ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan privasi informasi keuangan yang tersimpan di dalamnya. Dengan begitu, hanya kalian yang dapat mengakses dan menggunakan aplikasi tersebut.
  6. Melindungi Kerahasiaan Foto Serta Video
    Foto dan video pribadi yang tersimpan di Aplikasi galeri dapat dijaga kerahasiaannya dengan cara mengunci aplikasi pada HP Android. Hal ini mencegah ada orang lain yang mengakses konten pribadi dan penting bagi kita.

Baca Juga: Cara Backup SMS yang Terhapus ke HP Dengan Gmail

Cara Mengunci Aplikasi di Android Tanpa Aplikasi

Cara Mengunci Aplikasi di Android Tanpa Aplikasi

Seperti halnya mengunci aplikasi di iPhone, pada ponsel Android kita juga bisa menjaga privasi pribadi yang ada di dalam aplikasi dengan cara menguncinya. Untuk ponsel Android, mengunci beberapa aplikasi penting dapat di lakukan lewat menu pengaturan.

Sehingga kita tidak perlu repot-repot lagi memasang aplikasi lain saat ingin mengunci aplikasi penting pada HP Android. Caranya juga sangat mudah dan simpel untuk kita terapkan sendiri.

Begini cara mengunci aplikasi di pengaturan Android:

  1. Pertama buka dulu Pengaturan pada HP Android.
  2. Kemudian geser kebawah dan cari menu Privasi.
  3. Lalu pilih opsi Kunci Aplikasi.
  4. Jika kalian menerapkan kunci pada layar utama, maka masukkan kuncinya terlebih dahulu.
  5. Tekan Toggle untuk mengaktifkan Kunci Aplikasi.
  6. Sekarang Atur sandi untuk kunci aplikasi yang di inginkan.
  7. Jika sudah, pilih aplikasi yang mau kalian kunci dengan menekan toggle agar berwarna biru.
  8. Selesai.

Catatan:

Untuk tingkat keamanan yang lebih baik, pastikan kalian menggunakan pola atau sandi yang berbeda dengan kunci layar utama.

Cara Mengunci Aplikasi Android Dengan Aplikasi Tambahan

Selain melalui pengaturan pada HP Android, kita sebenarnya juga bisa mengunci aplikasi dengan bantuan aplikasi lain. Aplikasi tambahan ini bisa kalian dapatkan melalui Playstore yang ada pada perangkat.

Untuk aplikasinya ada banyak, kalian bisa memilih salah satu yang sesuai keinginan. Namun untuk tutorial kali ini, saya akan menjelaskan 1 aplikasi tambahan yang cukup baik dalam menjaga privasi keamanan pada perangkat.

Nama aplikasinya ialah AppLock dan penggunaannya seperti berikut:

  1. Pertama buka Playstore pada HP Android kalian.
  2. Kemudian ketikan AppLock pada kolom pencarian.
  3. Jika sudah, silakan ketuk Instal.
  4. Apabila sudah, maka langsung saja buka aplikasinya.
  5. Masukkan Pola yang kalian inginkan.
  6. Konfirmasi kembali dengan Pola tadi dan jangan lupa menambahkan Email aktif.
  7. Bila sudah, ketuk menu Simpan.
  8. Lanjut dengan mencari aplikasi yang mau kalian kunci.
  9. Tekan ikon Gembok untuk mengunci aplikasi.
  10. Selesai.

Sekarang kalian tinggal mengecek aplikasi yang sudah di kunci tadi. Apabila berhasil, saat membuka aplikasinya kalian akan diminta untuk memasukkan pola yang sudah di buat sebelumnya.

Lalu jika ingin mengunci aplikasi lainnya, kalian tinggal masuk kedalam aplikasi AppLock kembali. Nanti tinggal menekan ikon gembok yang ada di sebelah aplikasi sampai berwarna hijau.

Baca Juga: Solusi Aplikasi Tidak Terpasang di Android

Daftar Aplikasi Lain Untuk Mengunci Aplikasi di Android

Selain aplikasi tambahan yang sudah saya jelaskan tadi, tentu masih ada beberapa aplikasi lainnya yang tidak kalah populer. Berikut daftar aplikasi tambahan untuk mengunci aplikasi pada ponsel Android.

1. Super AppLock

Yang pertama ada aplikasi bernama Super AppLock. Aplikasi ini sebenarnya mempunyai fungsi yang sama seperti aplikasi pengunci lainnya. Hanya saja di dalam Super AppLock, kita akan menemukan beragam fitur menarik yang mungkin tidak ada pada aplikasi lainnya.

Ukuran dari aplikasi ini juga tidak terlalu besar sehingga tidak memakan banyak ruang dalam penyimpanan internal pada HP kalian.

2. MAX App Locker

Berikutnya ada aplikasi penjaga privasi di Android yang bernama Max App Locker. Aplikasi Max App Locker juga menjadi salah satu aplikasi pengaman privasi yang tidak kalah populer di kalangan pengguna ponsel Android.

Selain kita bisa mendownload aplikasi Max App Locker secara gratis, fitur yang bisa kita dapatkan juga sangat banyak. Apalagi keamanan data yang ada pada perangkat kita juga terjamin oleh aplikasi Max App Locker ini.

Tips Mengunci Aplikasi di Android

Berikut adalah beberapa tips tambahan untuk membantu kalian mengamankan aplikasi di perangkat Android:

  • Selalu perbaharui sistem operasi Android pada perangkat dan aplikasi-aplikasi yang terpasang secara rutin.
  • Hindari memakai kombinasi PIN atau pola yang mudah ditebak, seperti tanggal lahir atau urutan angka yang sederhana.
  • Lindungi perangkat Android kalian dengan kata sandi yang kuat.
  • Jangan pernah sekali-kali berbagi kata sandi atau pola kunci ponsel kalian dengan orang lain, apalagi orang asing.
  • Gunakan fitur keamanan tambahan, seperti verifikasi dua faktor, jika tersedia pada perangkat Android kalian.

Penutup

Jadi, begitulah cara mengunci aplikasi di Android tanpa aplikasi tambahan maupun dengan aplikasi tambahan pihak ketiga. Dari penjelasan di atas, kalian bisa memilih salah satu cara yang paling mudah dan menurut kalian aman.

Kalau menurut saya pribadi, mengunci aplikasi pada HP Android lewat pengaturan saja sudah cukup. Asalkan pola atau sandi yang kalian gunakan berbeda dengan kunci layar utama. Tapi kalau kalian ingin memakai bantuan aplikasi pihak ketiga juga bisa.

Semoga bermanfaat.

Gambar Gravatar
Seorang teknisi telepon seluler dan perangkat lunak yang senang berbagi pengalaman melalui tulisan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *