Penjelasan Nomor Greater Jakarta – Secara umum, setiap orang bisa melakukan panggilan ke nomor lain asalkan memenuhi syarat dalam melakukan panggilan. Biasanya ketika kita mendapatkan sebuah panggilan masuk, maka kemungkinan akan terlihat dua tampilan pada layar.
Tampilan yang pertama, nama kontak yang sudah kita simpan akan muncul pada layar HP ketika nomor tersebut menelepon kita. Yang kedua, tampilan yang muncul adalah nomor pemanggil, karena nomor tersebut belum kita simpan.
Namun, di sini ada juga sebuah hal yang unik dan saya rasa hampir banyak dari orang pernah mengalaminya. Yaitu, mendapatkan telepon masuk dari greater Jakarta. Yang padahal kalau di ingat-ingat, kita tidak pernah menyimpan kontak dengan nama tersebut.
Nah, yang menjadi pertanyaan di sini, siapa sih greater Jakarta ini? Aman atau tidak kalau kita mengangkat panggilannya? Pasti bingung kan? Saya sendiri pernah mengalami hal ini dan juga merasa bingung sendiri.
Oleh karena itu, saya akan membagikan penjelasan selengkapnya mengenai tujuan dan maksud nomor greater Jakarta menelepon kita.
Apa Itu Nomor Greater Jakarta?
Nomor greater Jakarta adalah sebuah tampilan nama (greater Jakarta) yang akan muncul pada layar HP dan itu hanya sebagai tanda kalau nomor tersebut berasal dari wilayah Jakarta saja.
Agar lebih pasti lagi, kalian bisa melihat nomor telepon pemanggil yang terlihat pada layar HP, biasanya akan terdapat angka 21 di kode awal. Sebagai contoh seperti +6221. Untuk +62 di sini menandakan angka 0 ya, dan berarti nomor tersebut adalah 021 (nomor lokal wilayah Jakarta).
Jika kalian sering menerima telepon dari greater dari Jakarta, sangat besar kemungkinan kalau telepon tersebut berasal dari perusahaan-perusahaan yang terkait di wilayah tersebut. Umumnya sih terkait dengan layanan yang pernah atau sedang kalian gunakan.
Selain itu, sangat jarang juga ada telepon greater Jakarta yang asalnya dari perorangan.
Sebagai contoh, misalnya kalian sedang memakai provider internet dari suatu perusahaan. Nah, bisa saja nomor greater Jakarta yang kalian terima itu berasal dari perusahaan tersebut. Atau mungkin juga pernah melakukan pinjaman, pembelian dari perusahaan yang ada di wilayah Jakarta misalnya.
Pernah mengalami masalah saat melakukan panggilan, misalnya seperti nomor dialihak? Coba ikuti solusi dan arti panggilan dialihkan berikut.
Tujuan Greater Jakarta Menelpon Kita
Pada dasarnya mengangkat telepon dari greater Jakarta itu tidaklah ada masalah buat keselamatan kita. Termasuk juga saat kalian tidak sempat mengangkat teleponnya, itu juga tidak ada masalah.
Karena dari pengalaman saya pribadi, hampir sebagian tujuan dari perusahaan yang menelepon adalah untuk melakukan promosi suatu layanan atau produk baru yang perusahaan tersebut miliki.
Agar lebih jelas, contohnya saat kalian menggunakan provider internet, misalnya menggunakan layanan 30MBps. Kemudian ada sebuah panggilan masuk dari greater Jakarta ke telepon kalian. Nah, tujuannya tentu untuk melakukan promosi produk paket internet yang baru dengan kecepatan yang lebih tinggi.
Nah, tapi ada hal yang perlu kalian ingat, ya. Penjelasan yang tadi saya jelaskan itu akan menjadi sebuah pengecualian, jika nomor greater Jakarta yang masuk saat kalian sedang ada urusan tertentu dengan sebuah perusahaan. Bisa saja tujuan telepon tersebut adalah untuk membicarakan urusan tersebut.
Contoh Nomor Dari Greater Jakarta
Secara umum, nomor dari greater Jakarta itu biasanya diawali dengan kode telepon rumah Jakarta (21) dan bukan dari kode nomor operator seluler ya. Seperti 81, 852, 812 dan kode nomor seluler lainnya.
Hal ini tentu dikarenakan hampir sebagai perusahaan di wilayah tersebut menggunakan nomor telepon kabel. Lalu hampir semua telepon kabel itu mempunyai fitur yang akan otomatis membuat setiap panggilan yang tampil menjadi Jakarta tanpa harus mengaktifkannya.
Berikut akan saya paparkan beberapa contoh nomornya untuk kalian:
- 02124512577
- 021546213304
- 02179792132
- 02131646788
- 02131240114
- Dan lainnya.
Cara Mengetahui Perusahaan yang Menelepon
Oh iya, tidak selalu juga kalau nomor greater Jakarta itu berasal dari perusahaan-perusahaan yang besar. Karena bisa juga perusahaan yang menengah maupun kecil menggunakan layanan telepon ini.
Nah, di sini sebenarnya kita juga bisa mengetahui siapa yang menelepon kita dengan mencarinya di internet loh. Caranya dengan mengecek riwayat panggilan yang ada pada HP, kemudian cari telepon yang masuk. Karena selain nama greater Jakarta, di sana kita juga bisa melihat nomor teleponnya.
Langkah-langkahnya seperti ini:
- Setelah mengetahui nomor telepon yang masuk.
- Maka buka browser pada HP.
- Masukan nomor telepon ke kolom pencarian di Google.
- Lalu klik search dan tunggu hasilnya.
- Jika sudah, biasanya nanti nama perusahaan akan terlihat di hasil pencarian.
- Selesai.
Cara sederhana itu bisa menjadi solusi saat kalian ingin tahu, apakah penelpon itu tujuannya hanya untuk promosi atau berasal dari perusahaan yang sedang ada urusan dengan kita.
Cara Blokir Nomor Greater Jakarta
Seperti yang saya jelaskan di atas, kalau tidak semua nomor dengan nama greater Jakarta itu merupakan penipuan. Karena bisa saja itu merupakan telepon dari perusahaan yang sedang melakukan promosi atau karena memang ada urusan penting dengan kalian.
Tapi, jika kalian merasa tidak ada hubungan dengan greater Jakarta atau merasa terganggu karena terus menerus di telepon. Maka kalian bisa memblokir nomor greater Jakarta tersebut.
Caranya tidak sulit, karena prosesnya sama seperti memblokir nomor telepon biasa.
- Buka aplikasi Telepon pada HP.
- Kemudian cari riwayat telepon masuk.
- Jika sudah ketemu, tekan ikon tanda i (i) di sebelah kanan nomor.
- Langkah selanjutnya tekan ikon titik dua di pojok kanan atas.
- Lalu tekan menu Tambahkan ke daftar blokir.
- Maka akan muncul notifikasi pemberitahuan.
- Ketuk lagi menu Tambahkan ke daftar blokir.
- Selesai.
Kini, nomor grater Jakarta tersebut tidak akan bisa melakukan panggilan ke nomor HP kalian. Tapi yang perlu kalian ingat, kalau nomor grater jakarta yang lain masih tetap bisa melakukan panggilan ke HP kalian.
Nanti jika kalian masih merasa terganggu dengan nomor greater Jakarta lain, bisa menerapkan cara di atas lagi.
Penutup
Baiklah, mungkin sekian dulu informasi yang bisa saya jelaskan tentang nomor greater Jakarta. Saya sendiri juga pernah dan bisa di katakan sering mendapatkan panggilan dari nomor greater Jakarta yang berbeda-beda.
Dan seperti yang saya katana di atas tadi kalau hampir sebagian telepon yang masuk ke HP saya itu hanya bertujuan mempromosikan sebuah produk atau layanan dari perusahaan.
Seperti biasa, jika ada pembahasan yang kurang jelas atau ada yang ingin kalian tanyakan, silakan menuliskannya di kolom komentar yang ada di awah ini.
Semoga bermanfaat.
bisa gak dilaporin kemana gitu bang. soalnya ganggu banget, saya sehari bisa 50 panggilan siang dan malem
Agan bisa memblokir nomor telepon yang menghubungi tersebut melalui pengaturan panggilan. Sehingga nomor tersebut tidak akan bisa melakukan panggilan lagi ke nomor agan.
Apakah bahaya apabila no tersebut sudah menanyakan no NIK kita dan nama orang tua?
Tergantung dari layanan yang menelepon ya. Tapi biasanya sangat jarang ada layanan yang menanyakan nomor NIK maupun nama orang tua kita, terkecuali yang berhubungan dengan bank sih.
Sangat menggangu